Pantai dan laut merupakan salah satu tempat di mana kamu bisa melakukan banyak aktivitas. Tidak hanya berekreasi, kamu juga bisa melakukan olahraga seperti, surfing. Surfing atau yang lebih akrab dikenal sebagai berselancar ini biasanya dilakukan di atas ombak yang tinggi dengan menggunakan sebuah papan khusus.
Bagi para peselancar, tentunya sudah menganggap Indonesia sebagai destinasi favorit karena merupakan negara kepulauan yang memiliki banyak sekali pantai. Ombak yang menantang justru menjadi daya tarik bagi wisatawan lokal mau pun mancanegara.
Surfing yang menantang adrenalin ini termasuk sebagai olahraga yang ekstrem sehingga tak jarang banyak orang yang ingin mencobanya. Pengalaman seperti ini tentu tidak ingin kamu simpan untuk diri sendiri, bukan? Mungkin sebuah kamera 360 cocok untuk merekam aksimu menaklukkan tingginya ombak.
Puluhan Peselancar Dunia Ramaikan Kejuaraan WSL World Champion Tour di Bali
Untuk kamu si peselancar, ini dia kumpulan pantai di Indonesia untuk daftar petualangan kamu selanjutnya.
Dylan’s Right, Aceh
Wilayah paling barat Indonesia yaitu Aceh, juga mempunyai titik untuk berselancar. Titik berselancar ini dikenal dengan nama Dylan’s Right yang terletak di Pantai Matanurung, Simeuleu. Untuk sampai ke sini, kamu perlu menyeberang dengan menyewa speed boat.
Sesampainya di Pantai Matanurung, kamu akan menyaksikan gelombang ombak tinggi yang bergulung dan dikenal dengan julukan Long Tube Barrels. Gulungan ombak inilah yang memungkinkan kamu dapat berada lama di dalam ombak.
Delapan Peselancar Dunia Beratraksi Malam Hari di Pantai Berawa Bali