AirAsia Terbangkan Airbus Rute Denpasar-Kolkota

3 Oktober 2017, 09:20 WIB

Penerbangan%2BPerdana%2BKolkata%2B %2BBali%2Boleh%2BAirAsia%2BIndonesia%2B%25281%2529

DENPASAR – AirAsia Indonesia meresmikan rute baru ke India, dengan penerbangan empat kali seminggu dari Bali ke Kolkata setelah sebelumnya membuka rute yang menghubungkan Bali dan Mumbai.

Rute ini menandai pengoperasian rute kedua yang menuju ke India oleh afiliasi Indonesia dari Maskapai Berbiaya Hemat Terbaik Dunia, AirAsia, memperkuat konektivitas antara Pulau Dewata dengan India.

Penerbangan tersebut mendarat di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali dari Bandara Internasional Netaji Subhas Chandra Bose, Kolkata.

Setelah mendarat di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, pesawat Airbus A320-200 yang dioperasikan untuk penerbangan ini disambut water canon dan penumpang penerbangan perdana disambut Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Republik Indonesia, Agus Santoso.

Selain itu turut menyambut; Staf Khusus Menteri Bidang Infrastruktur Pariwisata, Kementerian Pariwisata Republik Indonesia, Judi Rifajantoro; pejabat di kawasan Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai dan CEO Grup AirAsia di Indonesia, Dendy Kurniawan, Senin (2/10/2017).

Rute ini mulai dibuka penjualannya sejak tanggal 17 Agustus 2017, bersamaan dengan peringatan hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-72.

Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Republik Indonesia, Agus Santoso menegaskan tekad membuat konektivitas dalam negeri dan juga internasional lebih baik lagi, dengan menjalin kerja sama dengan operator-operator di industri penerbangan baik maskapai penerbangan juga bandara-bandara di seluruh Indonesia.

Kata dia, arahan Presiden Joko Widodo untuk penerbangan adalah diharapkan konektivitas agar selalu dijaga dan dikembangkan, dan jaringan konektivitas internasional yang luas akan mendukung pengembangan wisata dan destinasi-destinasi yang ada di Indonesia.

“Peluncuran rute Kolkata-Denpasar oleh AirAsia Indonesia merupakan realisasi dari tujuan Nawacita yang ketujuh dan bukti bahwa AirAsia Indonesia mendukung pengembangan konektivitas internasional,” imbuhnya. (des)

Artikel Lainnya

Terkini