Tabanan – Cuaca yang semula cerah tiba-tiba berubah menjadi gelap diseretai tiupan angin kencang yang melanda wilayah Kabupaten Tabanan, Bali mengakibatkan bencana alam berupa tumbangnya pohon kelapa dan baliho.
Pohon kelapa tumbang menimpa mobil Suzuki splash, di Desa Jegu, Kecamatan Penebel serta baliho berukuran besar tumbang menimpa pengendara sepeda motor di Jln. By Pass Soekarno, Tabanan, Sabtu (1/2/2025).
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana daerah (BPBD) Kabupaten Tabanan I Nyoman Srinada Giri dikonfirmasi wartawan membenarkan kecadian bencana alam akibat angin kencang yang terjadi sekitar pukul 11.00 tersebut.
“Iya benar. Akibat tiupan angin kencang pohon kelapa patah dan menimpa mobil Suzuki Splash warna hitam, ” katanya
Menurut Kalaksa BPBD Tabanan I Nyoman Srinada Giri, begitu menerima laporan kejadian tersebut pihaknya langsung menurunkan Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Tabanan Regu 1 langsung ke lapangan melakukan penanganan pemotongan pohon kelapa yang melintang di jalan menimpa mobil saat berada di Jalan Jegu menuju Desa Riang Gede.
Disebutkan, pengendara mobil Ni Luh Kadek Octa viana Dewi (27) warga Banjar Subamia Ambal Ambal, Desa Subamia yang menjadi korban mengalami cidera kepala ringan dan sudah mendapat penanganan di RSUD Tabanan.
Sementara kejadian robohnya baliho ukuran 5 meter X 6 meter milik Universitas Warmadewa (Unwar) yang dipasang di Jalan By Pas Ir. Soekarno tepatnya di depan Pos Adipura Banjar Dauh Pala Desa Dauh Peken Kecamatan Tabanan, menimpa pengendara sepeda motor yang melintas di lokasi kejadian.
Pengendara sepeda motor Ni Luh Angreni (44) membonceng anaknya Komang Teguh Putra Kesyana (9) melintas dari arah timur di jalan By Pas Ir.Soekarno. Saat tiba di depan Pos Adi Pura tiba tiba korban dan anaknya tertimpa oleh Baliho yang roboh akibat tiupan angin yang kencang yang datang tiba-tiba.
Akibat dari kejadian itu korban mengalami luka luka dan dilarikan ke RS Wisma Prasanti. “Korban Ni Luh Angreni mengalami benjol di kepala sebelah kanan, kedua lutut kaki lecet.
“Sementara itu anak korban Komang Teguh Putra Kesyana mengalami bibir lecet, punggung kaki sakit. Keduanya sedang menjalani perawatan di RS Wisma Prasanti,”jelasnya. ***