AMSI Berikan Pendampingan Pengembangan Bisnis Media Digital di Daerah

Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) memberikan pendampingan dan pengembangan bisnis media digital di daerah.

20 Juli 2022, 22:56 WIB

Jakarta – Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) memberikan pendampingan dan pengembangan bisnis media digital di daerah.

Sebanyak sepuluh pemimpin media online dan tim lolos untuk mengikuti program pendampingan penguatan kapasitas dan pengelolaan manajemen, bisnis dan pengembangan media online.

Mereka juga menerima pendanaan untuk pengembangan media sebesar Rp 15.000.000 untuk menyelesaikan proyek yang diusulkan.

Kegiatan ini merupakan program tahun kedua yang digelar AMSI dengan dukungan dari Internews dan USAID MEDIA.

Sebelumnya, sepuluh pemimpin media ini lolos seleksi berdasarkan keaktifan selama mengikuti pelatihan daring “Manajemen, Pengembangan Bisnis dan Keberlanjutan Media Digital”.

Mereka juga telah melewati tahap Organisational Capacity Assessment (OCA), yakni penilaian pemberitaan di situs media online dan wawancara mendalam dari aspek manajemen.

Pemimpin media lokal tersebut merupakan pewakilan Pontianakpost.jawapos.com (Kalimantan Barat), Radarjogja.jawapos.com (Yogyakarta), Inibaru.id (Jawa Tengah), Wongkito.co (Sumatera Selatan), Beritajatim.com (Jawa Timur), Timesindonesia.co.id (Jawa Timur), Jabarnews.com (Jawa Barat), Batamnews.co.id (Kepulauan Riau), Terasmaluku.com (Maluku-Maluku Utara), dan Beritamanado.com (Sulawesi Utara).

Program pendampingan ini berlangsung selama tiga bulan, sejak pertengahan Juli hingga Oktober 2022.

Selanjutnya AMSI akan memilih 5 pemimpin media dan tim yang dapat menyelesaikan proyek secara optimal untuk mendapatkan pendampingan tingkat lanjut melibatkan mentor skala internasional.

Suwarjono, Wakil Ketua I AMSI dan penanggung jawab program menjelaskan sepuluh pemimpin media tersebut akan mendapatkan pendampingan intensif dari mentor-mentor pemimpin media di Jakarta dan media mainstream lokal, yang sudah cukup lama berkecimpung di bisnis media online.

“Mentor yang dipilih telah menjadi penggerak di media masing-masing. Mereka dapat membagikan ilmu dan pengetahuan yang harapannya dapat meningkatkan kemampuan pemimpin media online lokal dan timnya dalam mengembangkan media digital agar tumbuh menjadi media digital yang independen dan dapat memenuhi kebutuhan informasi publik yang berkualitas,” katanya Selasa, 19 Juli 2022.

Para mentor tersebut yaitu Upi Asmaradhana (CEO KGI Group), I Nengah Muliarta (Dewan Redaksi Beritabali.com), Agoez Perdana (CEO KabarMedan.com), Maryadi (VP Bisnis dan Digital Katadata.co.id), Dwi Eko Lokononto (Pemimpin Umum Beritajatim.com), Gaib Maruto Sigit (Pemimpin Redaksi Trijaya FM), Nining Darmaningrum (Direktur Usaha Beritajatim.com), Citra Dyah Prastuti (Pemimpin Redaksi KBR.id), Amrie Hakim (Direktur Pemberitaan dan Konten Hukumonline.com) dan Victor Mambor (Pemimpin Umum Jubi.co.id).

Suwarjono juga berharap bahwa model pendampingan intensif dapat mengatasi isu kesenjangan pengetahuan pengelolaan media daring di Jakarta dan luar Jakarta.

Selain itu, media lokal dapat membangun jaringan, meningkatkan bisnis media yang sehat, dan konten yang berkualitas.

“Semoga 10 pemimpin media terpilih dapat memanfaatkan kesempatan yang ada untuk menyerap berbagai ilmu pengelolaan media online sehingga nantinya dapat diimplementasikan di media masing-masing,” imbuhnya.

Artikel Lainnya

Terkini