Anies Baswedan Harapkan Korban Terorisme Bangkit, LPSK Bayarkan Kompensasi Rp7,4 Miliar

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengharapkan korban kejahatan terorisme masa lalu bisa bangkit secara ekonomi dan sosial

23 Februari 2022, 07:18 WIB

Jakarta – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berharap para korban terorisme masa lalu dapat bangkit kembali, baik secara ekonomi maupun sosial.

Pemprov DKI bekerja sama dengan LPSK akan berkontribusi membantu para korban, baik korban terorisme maupun korban dari kasus-kasus kekerasan lainnya.

Kepada para korban, berapa pun nilai kompensasi yang diberikan, sesantun apapun kita menyerahkannya, tentu itu semua sulit untuk mengembalikan kisah kelam yang dialami.

LPSK Minta Aparat Ungkap Motif Penganiayaan terhadap Ketum KNPI

“Tapi saya berharap para korban dapat bangkit,” kata Anies Baswedan.

Para pelaku terorisme memang bertujuan menebar ketakutan. Mereka mencoba berulang kali, tapi hanya cukup satu kali keberhasilan untuk menebar ketakutan di masyarakat.

“Berbeda dengan kerja-kerja yang dilakukan LPSK maupun BNPT yang melakukan banyak hal tapi tak mutlak mendapatkan apresiasi. Sekali kecolongan, maka semua prestasi sebelumnya seakan sirna,” katanya.

LPSK Minta Masyarakat Korban Pinjol Ilegal Jangan Takut Melapor

Artikel Lainnya

Terkini