Atlet Badminton Asal China Meninggal Saat Bertanding di Gor Amongrogo, PBSI Minta Maaf

Panitia pertandingan berjanji akan bertanggung jawab atas meninggalnya atlit badminton China saat bertanding pada turnamen BNI Badminton Asia Junior Championship 2024 di Gor Amonrogo Kota Yogyakarta.

1 Juli 2024, 17:19 WIB

Tim medis langsung masuk memberikan pertolongan oertama setelah call dan referee. Panitia sudah melakukan tindakan sesuai SOP dan guildelines yang berlaku setiap turnamen bulutangkis international.

“Jadi, tim medis sudah melakukan pertolongan pertama sesuai prosedur”, tandasnya.

Setelah diberikan pertolongan pertama, dokter turnamen memutuskan untuk membawa korban ke RSP Angkatan Udaea Dr.S. Harjolukito karena hanya berjarak 4,7 km atau durasi 10 menit dari Gor Amongrogo.

Launching Aplikasi Bank Sampah, Jogja Targetkan Tersedia 23.750 Titik Biopori pada Akhir 2024

“Hanya memerlukan waktu 1 menit 20 detik saat dokter pertama kali masuk lapangan hingga memutuskan bawa korban ke ambulans”, sambung Broto Happy.

Pemilihan rumah sakit tersebut karena sesuai rekomendasi Badminton Asia karena jarak cukup dekat dan sudah disetujui oleh referee.

Dijelaskan, korban mengalami pingsan di area. Setelah refree, mengizinkan tim medis masuk area untuk berikan pertolongan.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono Pastikan Tol Jogja-Solo Beroperasi Juli 2024

“Tim medis langsung melakukan pemeriksaan survey awal sesuai prosedur. Saat diperiksa korban alami penurunan kesadaran dengan pernafasan tidak adekuat dan langsung dirujuk ke RSPAU Dr. S. Hardjolukito”, katanya.

Tiba di UGD RSPAU Dr. S. Hardjolukito, dilakukan assessment namun tidak ditemukan denyut nadu dan tidak ada nafas spontan sehingga medis melakukan pijat jantung luar.

Disebutkan, prosedur pijat ini dilakukan dengan disertai alat bantu selama 3 jam, tapi korban tidak merespon dan mulai timbul kematian skunder.

Warga Keluhkan Sampah Depo Mandala Krida Jogja Meluber ke Jalan hingga 30 Meter

“Karena ini tim medis menyatakan korban meninggal dunia pukul 20.50 WIB kepada official team China”, ungkap Broto Happy.

Meski demikian, dari tim official China meminta panitia agar korban ditransfer ke RSUD Dr. Sardjito. Akan tetapi, korban tiba di RSUD Dr. Sardjito dalam kondisi tidak ada nafas dan tidak ada denyut nadu disertai tanda kematian sekunder.

Selanjutnya di RSUD Dr.Sardjito korban dilakukan tindakan resusitasi jantung selama 1,5 jam tapi tetap tidak ada respon alhasil tidak ada tindakan tatalaksana lebih lanjut

Lomba Urban Farming Melalui Bahan Jagung Pulut, EWINDO Gandeng KTW Pertanian Kota Jogja Terus Perkuat Ketahanan Pangan

Pihaknya me,berikan penjelasan kepada official China, tindakan pijat jantung luar dihentikan pukul 23.20 WIB.

Kesimpulan penanganan korban di kedua rumah sakit tersebut menunjukkan hasil yang sama yakni korban alami henti jantung mendadak Sembari menunggu keluarga korban menjemput, korban masih berada di RSUP Dr. Sardjito.

“Proses pengembalian jenazah ke negara asal kami akan tanggung jawab dan kawal hingga selesai”, tegas Broto Happy.

Etihad Airways Buka Rute Abu Dhabi-Bali, Pakai Armada Canggih Boeing 787-9 Dreamliner

Phaknya meminta masyarakat tidak menyebarkan foto maupun video kronologi korban meninggal di area pertandingan.

“Untuk menjaga privacy kepada keluarga dan tim China, kami imbau masyarakat atau badminton lovers untuk tidak menyebarkan video dan foto korban, jika terlanjur diposting hendaknya segera ditake down”, pinta Broto Happy. ***

Artikel Lainnya

Terkini