Badung Kucurkan Bantuan Dana ke Tabanan Rp 340 Miliar

Dana hibah dari Pemkab Badung yang diserahkan Bupati Badung kepada 195 badan/organisasi/kelompok masyarakat yang telah memiliki Surat Keterangan Terdaftar (SKT) di Kabupaten Tabanan tercatat sejumlah Rp73.835.000.000 dan BKK kepada Pemkab Tabanan dengan nilai Rp35.000.000.000

20 September 2024, 23:03 WIB

Tabanan – Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya menyambut hangat dan penuh antusias Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta yang menyerahkan secara simbolis bantuan dana hibah dan Bantuan Keuangan Khusus (BKK) bersumber dari Perubahan APBD Kabupaten Badung Tahun 2024 di Gedung Kesenian I Ketut Maria,Tabanan, Jumat (20/9/2024)

Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta hadir di Tabanan didampingi Ketua DPRD Kabupaten Badung diwakili oleh I Gusti Lanang Umbara, Pejabat Sekda Badung Ida Bagus Surya Suamba dan sejumlah Kepala OPD Badung. Sedangkan Bupati Sanjaya didampingi Ketua DPRD Kabupaten Tabanan I Nyoman Arnawa ,Kepala OPD di lingkungan Pemkab tabanan dan Camat seKabupaten Tabanan.

Dana hibah dari Pemkab Badung yang diserahkan Bupati Badung kepada 195 badan/organisasi/kelompok masyarakat yang telah memiliki Surat Keterangan Terdaftar (SKT) di Kabupaten Tabanan tercatat sejumlah Rp73.835.000.000 dan BKK kepada Pemkab Tabanan dengan nilai Rp35.000.000.000. Total dana hibah dan BKK yang diserahkan sebesar Rp 108 miliar lebih.

Baca juga: Pilkada 2024, KPU Tabanan Tetapkan DPT 374.420 Pemilih

I Nyoman Giri Prasta dalam sambutannya menyampaikan bahwa bantuan dana hibah dan BKK yang dikemas Pemkab Badung dalam program Badung Angelus Buana ini bukan hanya program bantuan dari Badung untuk kabupaten/kota di Bali saja, tetapi di luar Bali juga mendapat bantuan ini. “Program bantuan ini bertujuan salah satunya untuk pemerataan ekonomi yang berkeadilan di seluruh kabupaten/kota di Bali,” katanya

Pada kesempatan tersebut Bupati Badung berpesan kepada penerima BKK dan hibah agar menggunakan bantuan tersebut dengan sebaik-baiknya dan tidak melanggar hukum. “Silakan lengkapi segala syarat dan administrasinya. Saya buka pintu selebar-lebarnya untuk meminta bantuan ke Kabupaten Badung,” ujarnya.

Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya dalam sambutannya mengekspresikan kebanggaan dan rasa terimakasihnya kepada Bupati Giri Prasta. Disebutkan, Giri Prasta sebagai seorang sahabat dan bupati semua kabupaten di Bali, mengingat kontribusinya yang signifikan terhadap Kabupaten Tabanan melalui program Angelus Buana. “Beliau telah banyak memberikan bantuan tidak hanya kepada kita di Kabupaten Tabanan, tetapi juga ‘memeluk’ Kabupaten-kabupaten yang ada di Bali,” jelasnya.

Baca juga: Perumda TAB Tabanan Siagakan Petugas Teknis di Hari Libur

Bupati Sanjaya juga menyoroti besarnya dana yang telah dikucurkan oleh Bupati Badung untuk Kabupaten Tabanan. diungkapkan, bahwa pada anggaran induk tahun 2024, Bupati Badung Giri Prasta telah mengalokasikan dana sebesar lebih dari Rp 232 miliar.

Selain itu, pada anggaran perubahan tahun 2024, dana tambahan sebesar Rp 108 miliar juga digelontorkan, menjadikan total dana yang diterima Tabanan untuk hibah dan BKK mencapai Rp 340 miliar.***

Artikel Lainnya

Terkini