Bali Jagadhita Culture Week 2023, Menteri PPPA Bintang Puspayoga Apresiasi BI Dorong Pengembangan UMKM

Upaya Bank Indonesia yang telah mendorong pengembangan UMKM sebagaimana tercermin dalam gelaran Bali Jagadhita Culture Week 2023 mendapat apresiasi Menteri PPPA Bintang Puspayoga.

18 September 2023, 10:17 WIB

Denpasar – Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia, Bintang Puspayoga menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada Bank Indonesia yang telah mendorong pengembangan UMKM sebagaimana tercermin dalam gelaran Bali Jagadhita Culture Week 2023.

Bintang Puspayoga menyampaikan itu saat hadir dalam kegiatan Bali Jagadhita Culture Week (BJCW) IV di Living World Denpasar yang digelar 15 – 17 September 2023.

“Termasuk pendampingan kepada kaum perempuan yang bergerak di usaha UMKM,” kata Menteri Bintang Puspayoga.

BNPT Harapkan Penyintas Bom Bali Lakukan Pendampingan dan Dukungan Psikologis Korban Terorisme Lainnya

Bintang Puspayoga berharap pendampingan kepada perempuan, khususnya kelompok rentan dapat terus dilanjutkan. Hal tersebut diungkapkan Bintang pada opening ceremony BJCW IV.

Diketahui, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Bali menyelenggarakan kegiatan Bali Jagadhita Culture Week (BJCW) IV pada 15 – 17 September 2023 di Living World Denpasar.

BJCW merupakan flagship event tahunan yang diselenggarakan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan kapasitas UMKM Bali dan Nusa Tenggara.

Nabung di bank bjb, Nasabah Bisa Dapatkan Tiket Nonton Expendables 4

Berita Lainnya

Terkini