Band Hamdani Harsoyo Semarakkan HUT Ke-6 Komunitas Perfilman Jember

Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-6 Komunitas Perfilman Jember (Koper Jember) kali ini mengangkat tema "Proyeksi Seluloid", yang berarti proyeksi adalah kiasan dari arti menggambarkan dan seluloid adalah sebuah penyimpan file lama.

14 Juni 2022, 08:47 WIB

Jember – Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-6 Komunitas Perfilman Jember (Koper Jember) kali ini mengangkat tema “Proyeksi Seluloid”, yang berarti proyeksi adalah kiasan dari arti menggambarkan dan seluloid adalah sebuah penyimpan file lama.

Ketua panitia pelaksana Muhammad Imam Ghazali mengatakan, dalam tema kali ini menggambarkan kenangan-kenanagan yang dahulu.

“Untuk kegiatan Artmosphere yang ke-6 kali ini, Kami ingin mengembalikan jiwa atmosfer itu sendiri,” ujar Imam Ghazali saat perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-6 di Lapangan Basket UIN KHAS Jember Minggu, (12/6/2022).

Vespa Lovers Kunjungi Destinasi Wisata Otomotif Tuksedo Studio Bali

Acara ini dilaksanakan sejak 11-12 Juni kemarin. Pada hari pertama, pembukaan acara Artmosphere yang dilanjutkan acara workshop sosmed, dan ditutup dengan screening film.

Kemudian di hari kedua, pembukaan pameran karya serta screening film Lembayung dan ditutup dengan penampilan Live Music dari Band lokal Jember.

Bintang tamu yang hadir pada acara kali ini yakni Hamdani Harsoyo, Tembang Riang serta Band lokal  UIN KHAS Jember.

HMI Jember Lantik Pengurus Komisariat Sunan Ampel UIN KHAS 2021-2022

“Ini pertama kali Hamdani tampil di UIN KHAS Jember, dan mereka bisa mengapresiasi dengan sangat keren. Harapan kami untuk Koper selalu berkarya dan terus konsisten bagaimanapun keadaannya” ujar Dede vokalis Grup band Hamdani Harsoyo. ***

Berita Lainnya

Terkini