Beredar Larangan Aksi 11 April di Bali, Kampus Jangan Bungkam Kritisme Mahasiswa

Kalangan Kampus diminta jangan membungkam aksi mahasiswa dalam mengkritisi kondisi bangsa menyusul beredarnya pesan berantai yang mengatasnamakan petinggi kampus negeri di Denpasar.

11 April 2022, 09:00 WIB

Baginya, hal itu sudah di luar batas, mengkhianati semangat dari reformasi. Mahasiswa memiliki peranan penting sebagai agent of change dan harus mengedepankan sikap kritis terhadap segala kebijakan pemerintah yang dirasa kurang berpihak kepada masyarakat.

Jika hal itu benar, langkah kampus memberi dampak & mengotori sirkulasi demokrasi yang dijamin oleh konstitusi negara.

“Tindakan tersebut merupakan tindakan tidak terhormat dan tidak terpuji sebagai seorang akademisi & pejabat kampus,” tandas aktivis KMHDI Bali itu.

Presiden Minta Pendidikan Tinggi Fasilitasi Pengembangan Talenta Mahasiswa

Ia mengecam pernyataan tersebut dan harus segera diklarifikasi secara terbuka serta tidak boleh melarang ataupun mengintervensi segala tindakan kritis mahasiswa karena ini merupakan dinamika sebagai bangsa yang merdeka dan meyakini sistem demokrasi sebagai saluran menyampaikan aspirasi. ***

Artikel Lainnya

Terkini