Bupati Tabanan Optimis Keberadaan Pasar Desa Mampu Menggeliatkan Perekonomian

Pasar ini akan dikelola Bupda Desa Adat Bongan Puseh yang selaras dengan pencapaian Visi Nangun Sat Kerthi Loka Bali di Kabupaten Tabanan khususnya dalam pencapaian Jana Kerthi

7 Januari 2022, 09:33 WIB

Tabanan – Keberadaan pasar desa di Kabupaten Tabanan Bali diyakini akan mampu menggeliatkan potensi perekonomian yang dimiliki seperti di Desa Bongan.

Desa Bongan sebagai salah satu desa yang memiliki potensi lahan pertanian produktif yang keunggulan pertaniannya harus mendapat perhatian khusus serta lebih dipopulerkan, kini memiliki tempat untuk memasarkan hasil potensi yang berlilmpah tersebut.

Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya menyampaikan itu saat menghadiri Udangan Peresmian / Grand Opening Pasar Adat, Desa Adat Bongan Puseh, Desa Bongan Kecamatan Tabanan, Rabu (5/1/2021).

Presiden Jokowi Minta Manajemen 5.000 Pasar Desa Dibenahi

Pembukaan pasar diresmikan Gubernur Bali Wayan Koster, dihadiri oleh Bendesa Agung Majelis Desa Adat Provinsi Bali, Wakil Bupati dan Sekda Tabanan, Para Penglingsir dan Pemangku, Jajaran Forkopimda Kabupaten Tabanan.

Gubernur Koster mengapresiasi dan mendukung penuh pembangunan di Kabupaten Tabanan, terlebih dalam mewujudkan harapan masyarakat untuk memiliki pasar desa.

Pemberian tanah hak milik Provinsi Bali yang kini digunakan sebagai lokasi pasar desa adat dengan luas 72 Are, diharapkan mampu memajukan sektor perekonomian yang mengedepankan potensi dan kearifan lokal Desa di Kabupaten Tabanan.

Kapolda Bali Kunjungi Pos Pam Gereja Immanuel Tabanan

Artikel Lainnya

Terkini