Badung – DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Badung menyerahkan surat rekomendasi dukungan bagi pasangan pasangan Calon Bupati -Wakil Bupati Badung tahun 2024-2029 Wayan Adi Arnawa dan Bagus Alit-Cipta di Pilkada Badung.
Surat dukungan bagi pasangan Adi-Cipta yang diusung PDI Perjuangan dan sejumlah partai itu disampaikan langsung Ketua DPC PKB Badung H Suseno di Sekratariat DPC PDIP Badung Kamis 29 Agustus 2024.
Dalam surat rekomendasi yang ditandatangani Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar dan Sekretaris Jenderal M Hasanuddin Wahid tanggal 24 Agustus 2024 itu, memberikan persetujuan rekomendasi bagi pasangan Adi-Cipta.
“Bahwa setelah memperhatikan seluruh tahapan penjaringan bakal calon kepala daerah dan wakil kepala daerah, DPP PKB menyetujui Adi Arnawa dan Bagus Sucipta sebagai pasangan calon bupati dan wakil Bupati Badung periode 2024-2029 dari PKB, ” demikian isi keputusan surat rekomendasi DPP PKB.
“Terima kasih, kami terima dukungan dari PKB, mari kita sama-sama berjuang untuk Bali,” singkat Adi Arnawa didampingi Bagus Sucipta atau Gus Bota saat menerima surat dukungan PKB.
Usai menyerahkan menyerahkan surat dukungan bagi pasangan Adi-Cipta, Ketua DPC PKB Badung Suseno menyatakan, bersama jajaran dan seluruh kader dan simpatisan PKB segera melakukan konsolidasi bagi pemenangan Adi-Cipta di Pilkada Badung 27 November 2024.
“Kami siap memenangkan pasangan Adi-Cipta di Pilkada Badung 2024,” tandas Suseno.
Pihaknya berharap pasangan Adi-Cipta bisa memberikan harapan baru dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat yang lebih adil dan merata. Bisa memperkuat keharmonisan serta kerukunan di Kabupaten Badung. ***