Dualisme Kepemimpinan Goyang Hanura, Paket SIGY Terancam Buyar

17 Agustus 2015, 18:45 WIB

Kabarnusa.com – Sebelum KPUD Jembrana menetapkan pasangan calon yang bakal bertarung saat Pilkada Jembrana 9 Desember mendatang, tiba-tiba Partai Hanura Jembrana diguncang isu dualisme kepemimpinan.

Isu ini tentu saja membuat bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Jembrana  I Komang Sinatra-Gusti Agung Ketut Sudana Yasa (SIGY) yang diusung Forkap, dimotori oleh Hanura, Nasdem, dan PKB gusar. Bahkan terancam buyar.

Pasalnya, dualisme kepemimpinan Hanura akan berpengaruh pada administrasi paket SIGY yang disebut-sebut sebagai calon boneka bentukan kelompok tertentu yang menghendaki Pilkada Jembrana bisa dilaksanakan tahun ini.

Dikabarkan, DPC Hanura Jembrana berdasarkan SK dari DPD Hanura Bali tertanggal 28 Juli Andika Suteja dinyatakan sebagai ketuannya, sekaligus bertanggungjawab dalam pendaftaran paket SIGY ke KPUD Jembrana.

Di satu sisi muncul kabar, sesuai SK DPD Hanura Bali tertanggal 27 Juli, justru Agus Sanjaya disebutkan sebagai Ketua DPC Hanura Jembrana menggantikan Andika Suteja.

Kondisi itu membuat gusar paket SIGY serta barisan pendukungnya. Terlebih kelompok tertentu yang selama ini disebut aktor yang membentuk paket ini.

Karena jika dualisme kepemimpinan Hanura tersebut tentu saja paket SIGY dicoret dari daftar bakal calon oleh KPUD dan dipastikan Pilkada Jembrana akan mundur hingga 2017 mendatang.(dar)

Berita Lainnya

Terkini