Edukasi ‘Safety Riding’ di SMKN 3 Singaraja, Puluhan Siswa Pahami Istilah ‘Blind Spot’ di Jalan Raya

75 siswa, mengikuti materi dikemas dengan seminar edukasi safety riding atau keselamatan berkendara dari Astra Motor Bali.

31 Maret 2024, 10:37 WIB

Denpasar – Puluhan siswa SMKN 3 Singaraja mengikuti edukasi safety riding termasuk memahami beberapa istilah penting dalam berlalulintas seperti blind spot atau titik buta saat di jalan raya.

Diketahui, setiap kendaraan pasti memiliki area blind spot begitu juga sepeda motor. Materi ini menjadi bahan pembelajaran yang dilakukan oleh team safety riding Astra Motor Bali di SMKN 3 Singaraja 27 Maret 2024.

Diikuti 75 siswa, penyampaian materi yang di kemas dengan seminar edukasi safety riding mendapat perhatian dari seluruh peserta. Banyak pertanyaan yang diutarakan yang menunjukkan antusias siswa terharap edukasi keselamatan berkendara itu.

‘Guyub Rukun Migunani’ Terasa Kuat saat Buka Puasa Bersama Kagama Bali

Istilah Blind spot adalah titik yang tidak terjangkau dari penglihatan.

“Memahami cara mengatasi blind spot adalah wajib menjadi perhatian pengendara, karena hal ini cukup berbahaya dan tidak jarang menjadi salah satu penyebab terjadinya kecelakaan,” tutur Safety Riding Instructor Astra Moyor Bali Yosepth Klaudius.

Ia menyampaikan materi seraya mengingatkan siswa, ada beberapa faktor yang menyebabkan adanya perbedaan titik buta (Blind spot).

Desa Pasarbanggi Jadi Kampung Nelayan Modern di Rembang, KKP Rancang sebagai Pelabuhan Terintegrasi

Artikel Lainnya

Terkini