Gapensi Ingin Benahi Infrastruktur dan Irigasi di Tabanan

16 Maret 2016, 05:35 WIB

Kabarnusa.com – Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (Gapensi) Cabang Tabanan menegaskan komitmennya ikut membenahi masalah infrastruktur dan irigasi yang dicanangkan program pembangunan lima tahun ke depan.

Gapensi Cabang Tabanan melakukan audensi ke Pemkab Tabanan. Rombongan diterima Bupati Tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti di ruang kerjanya, Selasa 15 Maret 2016.

Hadir pula dalam kesempatan tersebut Kepala Dinas PU Kabupaten Tabanan Gusti Ngurah Anom Antara serta Kabag Perlengkapan Dewa Ayu Sri Budiarti.

Perwakilan Gapensi Cabang Tabanan Nyoman Yasa mengatakan sebagai organisasi yang bergerak di bidang konstruksi, saat ini Gapensi memiliki 70 anggota yang memiliki kompetensi untuk kegiatan pembangunan jalan serta irigasi.

Kata dia, Gapensi berperan dalam kegiatan pembangunan jalan dan irigasi.

“Kami berharap kami bisa ikut berperan aktif mengisi program pembangunan di Kabupaten Tabanan,” ujar dia.

Pihaknya berharap Pemkab Tabanan memberikan kesempatan serta peluang bagi Gapensi untuk ikut berkiprah dalam pembangunan infrastruktur dan irigasi di Tabanan.

“Kami berharap niat baik ini, mendapat respon dari ibu Bupati. Sebagai warga Tabanan yang mencintai daerah, kami juga ingin ikut berperan aktif mengisi pembangunan utamanya infrastruktur dan irigasi,” imbuhnya.

Bupati Eka siap menerima masukan dan peran aktif dari segala pihak terlebih pihak yang ingin ikut memajukan Tabanan serta menjalankan program pemerintah.
Dia berpesan, agar Gapensi Cabang Tabanan untuk terus meningkatkan kualitas kerja serta melakukan evaluasi dan kontrol terhadap setiap kegiatan yang dilakukan.

Pemerintah membuka peluang seluas-luasnya kepada seluruh pihak terutama yang mau ikut berperan aktif membangun tabanan, karena pemerintah tidak bisa bekerja sendiri, sehingga butuh dukungan dari semua pihak. (gus)

Berita Lainnya

Terkini