Gelar Bankers Cilik WideScreen, bank bjb Berkomitmen Terus Perluas Literasi Keuangan

sebagai bentuk komitmen bank bjb terus memperluas literasi keuangan termasuk generasi muda bank bjb Cabang Cianjur menggelar kegiatan Bankers Cilik WideScreen bersama SMKN 1 Cianjur

29 Oktober 2023, 16:56 WIB

Melalui keigatan itu, kata dia, diharapkan para pelajar bisa memahami tugas dan fungsi perbankan, dalam hal ini bank bjb, juga memahami berbagai produk keuangan sehingga diharapkan akan mengenal dan pada akhirnya secara sadar untuk belajar menyisihkan keuangan dan menabung di bank.

Menurut Widi Hartoto, bank bjb memiliki produk perbankan yang cocok untuk pelajar, antara lain Tabungan bjb SimPel (Simpanan Pelajar) yang memberikan banyak kemudahan bagi pelajar, antara lain adalah setoran awal yang terjangkau, bebas biaya administrasi tabungan dan biaya penggantian buku serta mendapatkan fasilitas kartu ATM.

“Apabila pelajar telah terbiasa memiliki kebiasaan menabung sejak dini, maka di masa dewasa kelak dapat melakukan perencanaan keuangan dengan baik,” ujar Widi Hartoto.

bank bjb Kolaborasi dengan Roatex dan Dwi, Dukung Pembayaran Jalan Tol Nir Sentuh

Melalui kegiatan Bankers Cilik WideScreen, diharapkan para pelajar bisa memahami berbagai pengetahuan mengenai industri keuangan khususnya perbankan dan bisa memahami pentingnya menabung sejak dini untuk menghadapi masa depan yang lebih baik.

“Mudah-mudahan kegiatan ini menambah semangat siswa untuk bisa menabung untuk masa depan yang cemerlang,” ucap Widi Hartoto.

David, salah satu peserta yang mengikuti acara Bankers Cilik WideScreen mengaku senang bisa mendapatkan banyak ilmu tentang dunia perbankan. Ia akhirnya mengerti, menabung sejak dini sangat penting untuk menghilangkan kebiasaan boros.

Bupati Sanjaya: Gotong Royong dan Kekompakan Masyarakat Menjadi Cerminan Pembangunan yang sehat

Setelah mengikuti acara ini, ia menjadi lebih paham tentang cara menabung di bank. Dia bahkan berjanji akan lebih giat menabung untuk masa depan yang lebih baik.

“Acaranya seru, jadi tahu banyak hal soal dunia perbankan,” ucapnya.

Sekolahmu mau seperti ini juga? Hubungi bank bjb terdekat ya! (*)

Artikel Lainnya

Terkini