Investasi Kripto Miliki Potensi Besar Berkembang di Bali

Pasar kripto semakin berkembang di Bali dan masyarakat semakin antusias dengan industri aset kripto

21 Januari 2022, 15:31 WIB

Bali dipilih karena memiliki potensi ekonomi digital dan kreatif, serta respon atas besarnya animo dan permintaan pasar investasi aset kripto di Pulau Dewata tersebut.

T-Hub merupakan inisiatif Tokocrypto dalam menghadirkan ‘rumah’ yang terbuka bagi para antusias dan komunitas untuk berdiskusi dan mengembangkan berbagai ide guna mendorong perkembangan investasi aset kripto di Tanah Air. Bali menjadi T-Hub kedua Tokocrypto setelah sebelumnya hadir di Patal Senayan, Jakarta.

Nanda Ivens, menambahkan, Bali merupakan salah satu destinasi wisata terbaik di dunia yang kemudian terkena dampak dari pandemi COVID-19.

Sapa Bali, Crypto Burger Gabungkan Teknologi Blockchain dan Industri Hospitality

COO Tokocrypto Teguh Kurniawan Harmanda, mengungkapkan, Tokocrypto secara aktif berdiskusi dan berkolaborasi untuk membangun kesamaan value (trust, transparency & synergy) dengan berbagai stakeholders. Bukan hanya dengan pemerintah, tetapi juga dengan asosiasi, media dan komunitas.

“Bagi kami ini penting, karena seiring dengan bertumbuhnya industri, para pelaku perlu semakin aktif berdiskusi, berkolaborasi dan menyebarkan semangat yang sama demi membangun industri aset kripto dan blockchain di Indonesia,” sambungnya.

Teguh Kurniawan Harmanda menambahkan, T-hub, merupakan wujud komitmen Tokocrypto untuk memperluas kolaborasi demi mendukung perkembangan industri aset kripto dan blockchain melalui medium diskusi-diskusi untuk penguatan regulasi dan pengawasan agar industri dan ekosistem kripto dan blockchain lebih aman dan lebih dipercaya masyarakat Indonesia.

Raih Pendanaan dari Binance, Tokocrypto Kembangkan Ekosistem Keuangan Terbuka Melalui Teknologi Blockchain

Berita Lainnya

Terkini