Jakarta – Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menegaskan kaum perempuan di Indonesia masih sedikit yang berkiprah di bidang politik.
Menjelang peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonsia ke-76, yang kini tinggal 10 hari lagi, Megawati menyampaikan pandangan dan pesannya kepada masyarakat khususnya kaum muda dan perempuan.
Dalam amatan Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri, keterlibatan perempuan dalam politik masih minim.
“Sebenarnya kalau saya melihat, para wanita Indonesia ini masih sangat kurang di dalam kiprahnya di dalam bidang politik,” dilansir dari media sosial di akun twitter @PDI_Perjuangan, Sabtu (7/8/2021).
Megawati melanjutkan, kendala saat ini lebih besar datang dari tiap keluarga. Sebab, dalam banyak keluarga, perempuan diyakini hanya bekerja untuk anak dan suami.
Padahal, sebenarnya, kata Megawati, hukum formal Indonesia saat ini sebenarnya memberikan peluang yang besar bagi perempuan untuk berkiprah di bidang politik.
Meskipun keterlibatan perempuan dinilai masih minin di politik namun di pihak lain, justru kiprah putri Megawati, Puan Maharani kian cemerlang setelah berkiprah di kabinet Presiden Jokowi kini dipercaya sebagai Ketua DPR RI.
Puan Maharani bahkan semakin mengenalkan diri ke masyarakat Tanah Air dengan baliho besar yang bertebaran di banyak tempat.
Dalam baliho yang mengundang beragam tanggapan di masyarakat itu, tampak foto bergambar Puan Maharani dengan busana serba merah khas warna lambang PDIP disertai dengan kalimat “Kepak Sayap Kebhinekaan” (rhm)