Kepala BNPB Dorong Percepatan Pembangunan Huntara dan Huntap Terdampak Gunung Api Semeru

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Suharyanto mendorong percepatan pembangunan huntara dan hutap bagi warga terdampak erupsi gunung api semeru

16 Februari 2022, 03:18 WIB

Mantan Pangdam V/Brawjijaya menilai, pembangunan huntap termasuk cepat, namun dia tetap akan mendorong agar prosesnya lebih dipercepat lagi sehingga manfaatnya segera dirasakan masyarakat.

Pembangunan huntap dan huntara di Desa Sumbermujur telah mencapai huntara 234 unit, sementara huntap telah mencapai 635 unit terhitung sejak dimulainya pembangunan pada (4/12022) sampai (15/22022).

Huntara dan Huntap yang dibangun dipastikan akan memperhatikan faktor kenyamanan dan memberikan ruang untuk melakukan aktivitas ekonomi.

Hadir mendampingi peninjauan tersebut meliputi Bupati Kabupaten Lumajang Thoriqul Haq, Deputi Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi BNPB Jarwansyah, Deputi Bidang Penanganan Darurat BNPB Fajar Setyawan, Deputi Bidang Logistik dan Peralatan BNPB Zaherman Muabezi ,Plt. Kepala Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari dan jajaran pejabat BNPB serta pemerintah daerah setempat. ***

Berita Lainnya

Terkini