Denpasar – Kepala Dinas Kominfos Denpasar, Dr. IB Alit Adhi Merta SSTP, M.Si., mengatakan, keberadaan pers yang kredibel, sangat dibutuhkan. Karena seperti yang disampaikan selama ini, permasalahan yang dihadapi adalah, bagaimana bisa menyebarluaskan informasi agar bisa diterima dengan baik oleh masyarakat.
Kolaborasi dengan kalangan pers, penting terus dilakukan, terutama tentang hal penyebarluasan informasi kepada publik berkaitan dengan kinerja pemerintahan. Hal itu karena keberadaan pers saat ini, penting untuk mengcounter informasi-informasi bohong atau hoax.
“Tentu dengan hadirnya AMSI Bali, penting untuk kita ajak bersinergi, berkolaborasi bersama,” ujar Kadis Alit Adhi, saat menerima jajaran Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) Bali, saat melakukan audiensi ke Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfos) Kota Denpasar, Kamis (21/12/2023).
The Patra Bali Percantik Area Lobi dan Restoran, Siap Sambut Momen Liburan Akhir Tahun
Lebih lanjut Alit Adhi Merta menjelaskan, kalau kehadiran AMSI Bali ini, menjadi sebuah energi tambahan bagi Kominfos. Karena, banyak hal masih perlu dilengkapi, dan perlu dikolaborasikan bersama dengan kalangan pers, terutama yang bernaung di AMSI Bali.
“Yang jelas, kehadiran AMSI Bali kali ini, memberikan energi bagi kami di Kominfos Denpasar. Tentu dengan hadirnya AMSI Bali ini, penting untuk kita ajak bersinergi, berkolaborasi bersama,” sambungnya.
Selain berkolaborasi dalam hal pemberitaan untuk mengcounter informasi bohong, Kominfos Denpasar kata dia, juga siap mendukung semua kegiatan yang digelar AMSI Bali. Termasuk mendukung rencana kegiata Konferensi Wilayah (Konferwil) ke III AMSI Bali, yang akan digelar pada 30 April 2024.
Gugus Tugas Covid-19 Denpasar Minta Penerapan Prokes Digencarkan
Berkaitan dengan rencana konferwil ke III AMSI Bali, pihaknya siap mefasilitasi untuk tempat kegiatan. Selain untuk kegiatan Konferwil, pihak Kominfos Denpasar juga siap mendukung intuk pelaksanaan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) Amsi Bali tahun 2024 memdatang. “Kita siap bantu, kita akan fasilitasi untuk tempat,” katanya.
Hal senada disampaikan Sekretaris Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Gde Wirakusuma Wahyudi, melalui audiensi ini, pihaknya menyatakan kesiapan untuk mendukung upaya AMSI Bali dalam melakukan sosialiasai menangkal Hoax. Termasuk juga memfasilitasi kegiatan talkshow untuk mengedukasi masyarakat.
“Selain berkolaborasi mendukung kegiatan. Konferwil dan UKW, Kominfos Denpasar juga akan memggandeng AMSI untuk menggelar seminar edukasi kepada masyarakat terkait tangkal Hoax, maupuan melalui kegiatan talkshow,” ujar Wira.
AQUA Mambal Terus Dorong Pengembangan Wisata Berbasis Konservasi dan Budaya Glagalinggah Bangli