Semarang – Lapangan tembak Pengkalan TNI AL (Lanal) Semarang Jawa Tengah kondisinya sangat memprihatinkan karena keterbatasan fasilitas sehingga segera akan dilakukan pembenahan.
Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Semarang, Lantamal V, Koarmada II, Kolonel Laut (P) Musleh Yadi di dampingi oleh Kasatfaslan Lanal Semarang Kapten Laut (E) Didik Kurniawan melaksanakan Inspeksi Aset Lanal Semarang.
Inspeksi di Lapangan Tembak Lanal Semarang yang terletak di kampung Sidorejo, Dusun Sidorejo Kelurahan Tambangan Kecamatan Mijen, Jumat 24 Mei 2019.
Dalam inspeksinya Danlanal Semarang melihat kondisi Lapangan Tembak Lanal Semarang yang belum diserahkan kepada Lanal Semarang dari Pihak Pemerintah Daerah dalam hal ini Dinas Pekerjaan Umum Kota Semarang.
Melihat Kondisi yang sangat memprihatinkan maka Danlanal Semarang berencana akan merawat sedikit demi sedikit.
“Kami akan mencoba lapangan tersebut untuk berlatih menembak senjata Laras Pendek, walaupun secara administerasi belum di serahkan ke pihak kita,” tutur Yadi.
Pihaknya berharap lapangan tersebut bisa difungsikan untuk berlatih Menembak Para Prajurit Lanal Semarang. (riz)