KPU Denpasar Ajak Masyarakat Berpartisipasi dalam Kepemiluan

3 Juni 2020, 17:07 WIB
IMG 20200603 WA0182 crop 51
KPU Kota Denpasar membagikan 60 paket bahan pokok berupa beras, minyak goreng dan telur, kepada para penyandang disabilitas yang tergabung dalam Persatuaan Tuli Bali Bersatu/ist

Denpasar – KPU Kota Denpasar mengajak masyarakat untuk berpartisipasi dalam mendukung kepemiluan. Ajakan itu disampaikan saat KPU Kota Denpasar melaksanakan aksi sosial bersama Pemilih, Rabu (3/6/2020).

Kegiatan ini merupakan aksi serentak yang dilaksanakan oleh KPU seluruh Bali yang dikoordinasikan oleh KPU Provinsi Bali. Kegiatan ini sebagai wujud empati KPU kepada pemilih yang terdampak pandemi COVID-19.

Dalam kegiatan ini KPU Kota Denpasar membagikan 60 paket bahan pokok berupa beras, minyak goreng dan telur, kepada para penyandang disabilitas yang tergabung dalam persatuaan tuli Bali Bersatu, Pertuni Bali serta kepada para pedagang asongan, juru parkir dan juru sapu disekitar Civic Centre Renon.

Bahan makanan yang dibagikan dibeli dari para petani melalui koperasi.

Pada kesempatan penyerahan bahan makanan, Ketua KPU Kota Denpasar I Wayan Arsa Jaya didampingi seluruh komisioner dan sekretariat beserta anggota KPU Provinsi Bali John Darmawan.

Arsa menyampaikan pesan upaya bersama menaati protokol kesehatan dalam pencegahan penyebaran COVID-19. “Kami mengajak masyarakatk ikut berpartisipasi menyukseskan pelaksanaan kepemiluan dan pemilihan di Kota Denpasar, ” ujarnya.

Bahan makanan yang didistribusikan merupakan sumbangan sukarela yang terkumpul dari anggota dan sekretariat KPU Provinsi Bali dan KPU Kota Denpasar. Melalui bantuan yang meskipun tidak seberapa namun diharapkan dapat memberi arti bagi masyarakat yang terdampak. (rhm)

Berita Lainnya

Terkini