DENPASAR – Bali United menargetkan kemenangan saat menjamu Persiba Balikpapan pada lanjutan laga pekan 12 di kompetisi Go-Jek Traveloka Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar hari Rabu (5/7/2017).
Tentu saja, laga penting itu menjadi momentum bagi Irfan Bachdim dan kawan-kawan guna meraih kembali poin setelah dua laga terakhir gagal mendulang poin. “Pemain sangat siap, menghadapi pertandingan nanti melawan Persiba,” ujar Pelatih kepala Bali United, Widodo Cahyono Putro saat konferensi pers di Kuta Badung, Selasa (4/7/2017)
Widodo tetap berusaha optimis mendapat hasil terbaik saat menjamu tim Beruang Madu apalagi, tampil di depan para pendukungnya. Menyambut laga nanti, pihaknya sudah mengintensifkan beberapa latihan mulai fisik hingga pembenahan mental pemain.
“Kami semua memiliki tekad kuat untuk menang besok. Persiapan kami untuk pertandingan besok cukup baik,” tandas mantan pelatih Sriwijaya FC itu..
Apalagi, pemain telah diistirahatkan cukup lama saat libur lebaran dan kemudian telah kembali berlatih pada 29 Juni lalu. Kata dia, secara keseluruhan sudah mempersiapkan secara fisik, kerja sama tim, dan juga mental. Juga untuk penyelesaian akhir, berbagai skema bola mati untuk dimanfaatkan menjadi gol.
“Kami akan memanfaatkan sekecil apapun peluang bisa menjadi gol,” tandasnya dalam sesi konpers yang dihadiri Fadil Sausu.
Meski lebih diunggulkan karena peringkat Bali United jauh diatas dibanding Persiba namun Coach Widodo tidak ingin pemainnya meremehkan tim lawan. Pasalnya, sebelum peluit panjang tenda berakhirnya pertandingan, setiap kemungkinan selalu ada.
Secara peringkat di klasemen sementara, tim Serdadu Tridatu berada jauh di atas Persiba. Bali United sementara berada papan tengah dengan koleksi 16 poin, sementara Persiba masih sulit beranjak dari juru kunci dan baru mengoleksi poin 4.
Kendati begitu, tidak ada jaminan sebuah tim akan menang sebelum pertandingan usai. Posisi di klasemen juga tidak sepenuhnya bisa dijadikan patokan sebuah tim akan memenangkan pertandingan. “Satu hal yang pasti, kami akan berjuang ke arah kemenangan,” tegasnya lagi,
Secara peringkat di klasemen sementara, tim Serdadu Tridatu memang berada lumayan jauh diatas Persiba. Bali United sementara berada papan tengah dengan koleksi 16 poin, sementara Persiba masih sulit beranjak dari juru kunci dan baru mengoleksi poin 4.
Disinggung kekuatan Persiba Balikpapan, Coach Widodo menyebut diarsiteki Milomir Seslija, tim tamu itu menjadi tim dengan kekompakan luar biasa dan pertahanan solid. Progres Persiba sangat baik semenjak ditangani oleh Coach Milo.
Organisasi pertahanan mereka sangat rapi. Bisa dilihat saat melawan Persib, sangat kesulitan menembus pertahanan Persiba. Kendati Bali United cukup diunggulkan menang di laga besok, namun secara rekor pertemuan, tim Serdadu Tridatu tidak boleh sekalipun meremehkan Marlon Da Silva dan kawan-kawan.
Berdasar dua kali pertemuan di kompetisi TSC 2016 lalu, Persiba sukses meraih dua kali kemenangan saat laga kandang maupun tandang. Sementara itu, Coach Milo menegaskan, kedatangan timnya ke Bali tidak hanya sekedar dianggap sebagai liburan namun sebagai pertandingan yang sangat penting.
Kaena itu, layaknya pertandingan, anak asuhnya dipatok untuk bisa mencuri poin di kandang lawan. “Tidak hanya striker Irfan Bachdim dan Yabes Roni, Bali United memiliki gelandang yang tangguh dan semua pemain Bali United secara keseluruhan harus kami waspadai,” tandasnya. (rhm)