Ojol Denpasar dan ACT Bantu Warga Terdampak Covid dengan Paket Pangan

17 September 2021, 21:46 WIB

 

WhatsApp%2BImage%2B2021 09 17%2Bat%2B22.12.48
Ojol DSB ratusan paket pangan mereka bagikan kepada warga./Dok.Ojol DSB

Denpasar –  Ojol DSB (Doeloer Satrio Bersatoe) Denpasar menggelar operasi pangan gratis kepada masyarakat yang terdampak pandemi Covid 19.

Dengan mengambil lokasi di sekitaran Jalan Subur, Jalan Rinjani dan Imam Bonjol.

Ratusan paket pangan mereka bagikan kepada warga yang terdampak secara ekonomi karena pandemi yang hampir berlangsung dua tahun.

“Meskipun kami juga memiliki keterbatasan penghasilan sebagai pekerja Ojol, namun kami harus bisa berbagi untuk warga-warga yang kurang beruntung selama Pandemi ini”. Kata Prasetyana selaku ketua DSB dilansir dari siaran pers, Jumat (17/9/2021).

Ia juga mengungkapkan bahwa tujuan kegiatan ini adalah untuk bisa menggerakkan warga masyarakat bahwa kondisi sulit ekonomi di tengah Pandemi bisa diatas jika antar komponen masyarakat bisa saling membantu, meskipun juga sama-sama  kekurangan.

“Setidaknya dengan cara ini kita bisa berbagi kebahagiaan.” Imbuhnya

Kurang lebih 300 an paket pangan siap saji dibagikan kepada warga .

Kegiatan yang diberi nama Operasi Pangan Gratis ini juga menggandeng Aksi Cepat Tanggap dan Masyarakat Relawan Indonesia Bali, sebagai bentuk kolaborasi aksi dengan  lembaga kemanusiaan.(Miftach Alifi)

Berita Lainnya

Terkini