Pak Sukasdi Tewas Terbakar Saat Membakar Sampah

21 Oktober 2024, 20:32 WIB

Tabanan – Pak SuKasdi (81), seorang warga Banjar Pasekan Belodan Desa Dajan Peken ditemukan tewas di lokasi pembakaran sampah yang berada di Jalan Gunung Agung gang 16, Banjar Pasekan Belodan Desa Dajan Peken, Kecamatan Tabanan, Tabanan, Senin (21/10/2024)

Kapolsek Tabanan Kompol I Nyoman Sumantara dikonfirmasi wartawan membenarkan kejadian tersebut. Dari hasil olah TKP dan keterangan sejumlah saksi, diperoleh informasi bahwa saksi Purgianto (54) yang juga anak kandung korban sekira pukul 14.00 wita melihat korban Sukasdi (81) sedang membakar sampah di pekarangan belakang rumah korban.

Selanjutnya Purgianto langsung mendekati korban yang saat itu sedang duduk di teras belakang rumah di samping ranting pohon yang dibakar dan dikasih tahu jangan membakar sampah siang – siang karena masih panas dan angin kencang. Dikasih tahu seperti itu korban tidak menghiraukan dan tidak menyahut tetap membakar sampah.

Ketut Suryadi Boping: Tabanan Bersatu Menangkan Koster-Giri dan Sanjaya-Dirga

Berikutnya Purgianto lantas meninggalkan korban untuk kerja sablon di gudang samping rumah korban. Kemudian sekitar pukul 14.30 wita saksi Sahamudin alias Pak Yeyet memberitahu Purgianto dan bilang “kok ada Boneka yang terbakar di tempat pembakaran ranting pohon, Bapak ada di rumah apa tidak ?

Mendengar pertanyaan tersebut, kemudian Purgianto langsung mencari korban di kamar dan seputaran rumah, namun tidak ada selanjutnya Purgianto melihat ke tempat pembakaran ranting pohon ternyata yang terbakar adalah korban, Sukasdi bapaknya Purgianto.

Melihat kejadian tersebut, kemudian Purgianto minta tolong sama warga agar ikut mematikan api dengan menyiramkan air. Selang beberapa menit kemudian api dapat dipadamkan. Dengan adanya kejadian tersebut Purgianto langsung melapor kepada kawil dan melaporkan kejadian tersebut kepada Bhabinkamtibmas Desa Dajan peken dan di teruskan ke Polsek Tabanan. Guna penanganan lebih lanjut.

Baca juga : Wisatawan Australia yang Hanyut di Pantai Pengasahan Ditemukan Meninggal Dunia

Kepala Pelaksanaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tabanan I Nyoman Srinadha Giri dikonfirmasi wartawan membenarkan kejadian tersebut.Pihaknya menerima laporan dari masyarakat terkait kejadian tersebut sekitar pukul 16.30 Wita.

“Begitu menerima laporan, kami langsung menurunkan Tim Reaksi Cepat Regu tiga untuk melakukan evakuasi,” katanya

Disebutkan, selain TRC Regu Tiga BPBD Tabanan, petugas lainnya yang turun ke lapangan dan ikut melakukan evakuasi di antaranya adalah Polisi, Inafis, Buana Bali Rescue dan masyarakat.

Jelang Pilkada Tabanan, Bupati Sanjaya Bersama Forkopimda Mantapkan Stabilitas Keamanan

Menurut I Nyoman Srinadha Giri, berdasarkan keterangan Purgianto selaku anak korban, disebutkan bahwa korban memiliki riwayat sakit dimana korban sempat melakukan operasi bagian kepala dan korban di jelaskan kemungkinan terpleset di tempat kejadian agak licin dan korban memang sering bersih bersih di belakang rumah dan sekitarnya. ***

Berita Lainnya

Terkini