Diceritakan, saat itu diberikan beberapa pilihan untuk lokasi kantor DPW. Hanya saja, karena lokasi saat ini sudah ditaksir Surya Paloh dan tidak mau menoleh daerah lain sehingga Yulie merasa beruntung karena mendapat lokasi kantor di kawasan termahal.
Berdirinya bangunan tiga lantai dan satu basement dengan luasa total ini 2.300 meter persegi ini, tidak lain karena seluruh kader dan pengurus partai NasDem kompak satu sama lain.
“Untuk diketahui Pak Ketum, pembangunan gedung ini belum selesai total karena kita masih benahi yang masih kurang,” jelas Julie Sutrisno Laiskodat.
Perkuat Struktur dan Soliditas NasDem Bali Targetkan Masuk Tiga Besar
Pada sisi lain, Yulie Laiskodat juga mengaku merasa beruntung sebagai istri Gubernur NTT bisa memimpin Bali dan akhirnya bisa memiliki gedung DPW termegah sampai akhir tahun ini.
Dalam arahannya, Surya Paloh secara khusus memuji tokoh partai yang sudah sepuh asal Bali, IGK. Manila yang tetap semangat berkarya untuk bangsa dan negara.
“Beliau ini menjadi contoh dan inspirasi kita semua di Nasdem, khususnya Nasdem Bali agar bisa melahirkan pemimpin partai yang mumpuni,” ujar Surya Paloh.
Julie Laiskodat Perintahkan Garda Pemuda NasDem Bali Tegak Lurus Menangkan Pilkada
Pada kesempatan itu juga, Surya Paloh memberikan alasan kenapa untuk DPW Bali kepemimpinannya dipercayakan kepada Yulie Laiskodat yang notabene asal Nusa Tenggara Timur.
“Sementara ini kita impor dulu, tapi kita impor pemimpin Nasdem Bali bukan sembarangan. Yang kita impor ini orang yang qualified,” seru Surya Paloh disambut riuh dari kader. *** [Adv]