Penjabat Bupati Lihadnyana: Luar Biasa Buleleng Dipilih Tempat Raker AMSI Bali

Saat Asosiasi Media Siber Indonesia AMSI Bali menggelar Rapat Kerja dan Cek Fakta di Buleleng Penjabat Bupati Buleleng, Ketut Lihadnyana diwakili Kadis Kominfosanti, Ketut Suwarmawan mengaku sangat bangga .

8 April 2023, 07:58 WIB

Nengah Muliarta menyebut raker ini juga bertujuan sebagai salah satu bagian dari organisasi dalam mempromosikan keberadaan AMSI di Bali.

Sekaligus sebagai wadah dalam memberikan literasi media terkait bagsimana nantinya masyarakat mengenali media tersebut.

“Bagaimana nantinya masyarakat bisa mengidentifikasi dan mengkonsumsi isi media tersebut. Itu yang kami lakukan hari ini dalam kontribusi sosial sebagai lembaga media,” ucap Ketua AMSI Bali, I Nengah Muliarta

Kepercayaan Publik Turun, AMSI: Media Digital Belum Menemukan Bisnis model yang sejalan Konten Berkualitas

Menyusul maraknya berita hoax yang beredar, AMSI Bali juga menyelipkan pelatihan terkait melakukan cek fakta, sehingga masyarakat di tingkat bawah tahu mengenai berita hoax. Sebab selama ini masih banyak masyarakat yang beranggapan bahwa semua berita di media sosial sama.

“Masyarakat kan banyak yang menganggap berita itu sama, padahal antara media jurnalistik dan media sosial punya tipikal, penyajian dan kemasan yang berbeda,” imbuhnya.***

Artikel Lainnya

Terkini