Jakarta – Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Jenderal TNI (purn) Wiranto menyatakan wacana perpanjangan masa jabatan presiden tiga periode hanya akan berhenti di wacana.
Wiranto mengungkapkan, kalau wacana perpanjangan masa tiga periode tidak mungkin bisa dilakukan karena caranya yang sulit mengingat harus dilakukan melalui amandemen UUD 1945.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) setidaknya, sudah empat kali membahas soal keengganannya terhadap perpanjangan masa jabatan menjadi tiga periode.
Jokowi: Saya Tidak Berminat Jadi Presiden Tiga Periode
Kata Wiranto, pertama, Jokowi pernah menyampaikan soal isu tiga periode seperti menampar wajahnya. Kala itu, Jokowi menganggap kalau isu tersebut sama seperti mencoreng wajahnya.
Selanjutnya, Kepala Negara menyampaikan ketidaktertarikannya pada tiga periode untuk kedua kalinya.
“Itu saat pertama kedua saat ada nuansa perpanjangan masa jabatan presiden beliau katakan tidak tertarik,” ujarnya dilansir dari Suara.com, jaringan Kabarnusa.com, Jumat (8/4/2022).
Apdesi Dukung Presiden Jokowi Tiga Periode, Partai Gelora: Lahirkan Keresahan Sosial