Pertamuda 2021, Minat Mahasiswa hingga Calon Pengusaha Bangun Bisnis Rintisan Cukup Tinggi

kegiatan perdana Pertamuda Seed and Scale 2021 yang mengambil slogan “Menebar Energi Membangun Negeri” ini adalah salah satu bentuk komitmen Pertamina mendukung perkembangan startup di Indonesia.

17 Juli 2021, 06:39 WIB

Jakarta – Seribuan mahasiswa dan calon pengusaha antusias mengikuti ajang Kompetisi Ide Bisnis “Pertamuda atau Pertamina Muda – Seed & Scale” yang digelar PT Pertamina (Persero).

Antusiasme mahasiswa membangun bisnis di era digital terlihat dalam pendaftaran yang hingga tanggal 16 Juli 2021, tercatat sudah 1.400 mahasiswa dari berbagai Perguruan Tinggi (PT) mulai Aceh hingga Papua mendaftar sebagai
peserta.

Pjs Senior Vice President Corporate Communications & Investor Relations PT Pertamina (Persero) Fajriyah Usman mengatakan hal itu menunjukkan minat yang tinggi dari mahasiswa untuk membangun start up bisnis.

Libatkan 33 Kampus, Pertamina Dorong Pengembangan Start Up Generasi Muda

“Kami meyakini akan terus bertambah karena pendaftaran masih terbuka hingga tanggal 23 Juli 2021,” ungkap Fajriyah dalam keterangannya, Jumat (16/7/2021).

Fajriyah menambahkan kegiatan perdana Pertamuda Seed and Scale 2021 yang mengambil slogan “Menebar Energi Membangun Negeri” ini adalah salah satu bentuk komitmen Pertamina mendukung perkembangan startup di Indonesia.

Sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) khususnya yang bergerak dibidang energi, Pertamina senantiasa berupaya membina sinergi antara dunia industri dan perguruan tinggi guna tercapainya inovasi dan kemajuan bangsa yang
berkesinambungan.

2025 Peserta Ramaikan Kompetisi Ide Bisnis Pertamuda ‘Seed and Scale’

Artikel Lainnya

Terkini