Pilkada Tabanan di Perumnas Sanggulan, Jaya – Wira Menang Telak

9 Desember 2020, 13:48 WIB

Penghitungan suara hasil Pilkada Tabanan di salah satu TPS Desa
Banjar Anyar yang ada di lingkungan Perumnas Bukit Sanggulan Indah
(BSI)

Tabanan – Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Tabanan nomor
urut satu, Komang Gede Sanjaya dan Made Edi Wirawan (Jaya-Wira) yang diusung
PDIP dan Gerindra menang telak atas paslon nomor urut dua AA Ngurah Panji
Astika dan Dewa Nyoman Budiasa (Panji-Budi) yang diusung koalisi Partai
Nasdem, Golkar dan Demokrat pada Pilkada Serentak Kabupaten Tabanan di
Perumnas Bukit Sangulan Indah (BSI) Tabanan, Bali, Rabu (9/12/2020).

Dari perhitungan sementara suara di lima Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang
ada di lingkungan Perumnas BSI, Pasangan Jaya-Wira mengumpulkan suara 807
suara atausekitar 75,7 persen sedangkan paslon Panji-Budi memperoleh 259 suara
atau sekitar 24,3 persen.

Perolehan suara tersebut diperinci di Banjar Jadi Anyar berasal dari tiga TPS
masing-masing TPS 25, 26 dan 27 total perolehan Jaya-Wira 455 suara atau
sekitar 76,3 persen dan perolehan Panji-Budi 141 suara atau sekitar 23,6
persen.

Sedangkan di Banjar Sanggulan Anyar dari dua yakni TPS 28 dan 29, Jaya -Wira
memperoleh 352 suara atau sekitar 74,8 persen dan Panji-Budi memperoleh 118
suara atau sekitar 25,2 persen.

“Jaya-Wira menang telak di lima TPS yang ada di Lingkungan Perumnas Bukit
Sanggulan Indah. Pasangan Jaya -Wira memperoleh 807 suara dan Panji-Budi
memperoleh 259 suara.

Ada selisih 548 suara,” ujar Prasetyo salah seorang warga Perumnas BSI yang
ikut memantau perhitungan suara di TPS Perumnas BSI, Rabu (9/12/2020) siang.

Berdasarkan perhitunagn suara di masing-masing TPS, pasangan Jaya-Wira
memperoleh kemenangan yang cukup telak. Di TPS 25 Jaya Wira memeperoleh 142
suara dan Panji-Budi 45 suara, di TPS 26 Jaya -Wira 163 suara dan Panji-Budi
35 suara, di TPS 27 Jaya -Wira 150 suara dan Panji-Budi 61.

Total dari tiga TPS di banjar Jadi Anyar ini Jaya -Wira memperoleh 455 suara
dan Panji-Budi 141 suara. Di Banjar Sanggulan Anyar, di TPS 28 Jaya-Wira
memperoleh 177 suara dan Panji-Budi 52 suara total dari dua TPS ini Jaya Wira
memperoleh 352 suara dan Panji-Budi 118 suara.

Dibanding Pilkada Tabanan tahun 2015 lalu, pasangan Ni Putu Eka Wiryastuti dan
Komang Gede Sanjaya (Eka-Jaya) yang diusung PDIP menang tipis atas paslon
nomor urut dua Wayan Sarjana dan Ida Bagus Komang Astawa Merta (Jana-Amerta)
ysng diusung Partai Golkar dan Nasdem.

Saat itu, dari penghitungan suara di lima Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang
ada di lingkungan Perumnas BSI, Paslon Eka – Jaya mengumpulkan 370 suara atau
sekitar 54,5 persen sedangkan Jana – Amerta mendapat 309 suara atau sekitar
45,5 persen. (gus)

Artikel Lainnya

Terkini