Denpasar – Bos Krisna Oleh-Oleh Bali, Gusti Ngurah Anom atau akrab disapa “Ajik Krisna” dipercaya sebagai Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bali periode 2021-2025 tancap gas siap mendukung pengembangan sport tourims atau wisata olah raga di Pulau Dewata.
Ketua Umum Pengurus Pusat Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo melantik kepengurusan IMI Bali disaksikan Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Arta Ardhana Sukawati atau Cok Ace di Gedung Benoa Cruise Terminal Pelabuhan Pelindo, Sabtu (19/2/2022).
Bambang Soesatyo meminta pengurus, mampu menjadi semangat dan motivasi baru bagi anggota IMI.
Gubernur Koster Tegaskan Sport Tourism Dibutuhkan bagi Kebangkitan Pariwisata Bali
“Sekaligus memberikan dampak positif bagi perekonomian Bali,” tandas Bambang Soesatyo.
Ajik Krisna akan melakukan gebrakan berupa road show seluruh Bali. Tujuannya, membangkitkan silaturahmi anggota IMI dengan masyarakat Bali. Secara langsung akan memberikan peluang bagi anggota IMI untuk berbelanja dan membeli hasil UMKM yang menjadi ciri khas dimasing-masing daerah yang dikunjungi.
Selain itu, diharapkan mampu untuk mendekatkan para pecinta otomotif dengan masyarakat Bali.
Skutik Premium Sporti All New Honda Vario 160 Siap Manjakan Konsumen Bali