Pimpinan Mujahidin Indonesia Timur Ali Kalora Ditembak Mati

18 September 2021, 23:35 WIB
tentara
ilustrasi tentara/Dok.Tyleroharrow dari Pixabay

Jakarta– Pimpinan Mujahidin Indonesia Timur (MIT) Ali Kalora yang selama ini dicari akhirnya meregang nyawa setelah ditembak mati tim gabungan Densus 88.

Kabar tewasnya Ali Kalora disampaikan Menteri Polhukam Mahfud MD melalui unggahan media sosial pribadinya pada Sabtu (18/9/2021).

“Pimpinan Mujahidin Indonesia Timur (MIT) Ali Kalora yang pernah menggegerkan karena menyembelih banyak warga dengan sadis di Sulteng, setelah buron hampir setahun, hari ini ditembak mati oleh Densus AT/88,” unggah Mahfud di akun @mohmahfudmd
 
Dijelaskan Mahfud, Ali Kalora ditembak mati bersama seorang anak buahnya yang bernama Ikrimah.

“Masyarakat harap tenang,” pinta Mahfud dalam cuitan yang banyak mendapat tanggapan warganet.

Saat warganet ingin memastikan kebenaran informasi tersebut seraya meminta bukti-bukti foto atau video Ali Kalora, Mahfud enggan membeber di media sosial.

“Ada gambarnya, tapi tidak perlu saya post di sini,” sergah mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) ini.

Untuk itu, Mahfud MD meminta masyarakat bersifat tenang seraya menunggu sikap resmi atau pengumuman resmi pemerintah perihal tewasnya Ali Kalora.

“Nanti diumumkan resmi dan diperlihatkan buktinya oleh aparat,” tandasnya lagi.

Unggahan Mahfud MD mendapat tanggapan Alang Babega pemilik akun @MT93990025, yang meminta Mahfud MD juga menjelaskan kasus di Papua.

“Di Papua bagaimana?? apa sudah ditangkap tuh yang banyak bunuh tentara / polri dan rakyat sipil..rakyat menunggu sangat beritanya…!!!,” cuitnya

Demikian juga Syamsul Bahri melalui akun @BahriElsyams, meminta pemerintah menjelaskan tentang teroris di Papua yang juga banyak membunuh aparat dan warga yang tidak berdosa. (rhm) ***

Berita Lainnya

Terkini