Presiden Jokowi: 4,14 Miliar Penduduk Dunia Tidak Memiliki Perlindungan Sosial

Presiden Jokowi menegaskan sekitar 4,14 miliar penduduk dunia tidak memiliki perlindungan sosial

24 Februari 2022, 07:00 WIB

“Reskilling dan upskilling harus terus-menerus kita lakukan baik oleh pemerintah maupun oleh swasta. Pendidikan literasi digital harus menjadi prioritas agar pekerja kita bisa bertahan di tengah gelombang transformasi digital,” tuturnya.

Sejumlah upaya pemerintah Indonesia dalam mendukung arah pemulihan dunia kerja akibat pandemi Covid-19 yang berorientasi pada manusia atau Global Call to Action for a Human-Centred Recovery.

Berdasarkan proyeksi Organisasi Perburuhan Internasional (ILO), tingkat pengangguran global pada tahun 2022 bisa mencapai 207 juta orang yang jauh meningkat dibandingkan tahun 2019.

Presiden Jokowi: NU Bawa Wajah Islam Teduh dan Ramah bagi Dunia

Laju pemulihan kesehatan dan ekonomi sangat beragam antarnegara dan kawasan akibat perbedaan tingkat vaksinasi dan stimulus fiskal.

“Oleh karena itu, saya sangat mendukung arah pemulihan dunia kerja harus berorientasi pada manusia. Perlu keseriusan untuk menjalankan Global Call to Action for a Human-Centred Recovery,” ucapnya.

Kepala Negara menyebutkan pentingnya menciptakan lingkungan kerja yang aman bagi para pekerja, yaitu dengan menggencarkan program vaksinasi Covid-19 bagi para tenaga kerja dan keluarganya.

Moeldoko: Kepesertaan BPJS Syarat Akses Layanan Publik, Jamin Hak Hidup Rakyat

Berita Lainnya

Terkini