Presiden Jokowi: Tidak Boleh Lagi Ada Cerita UMKM Kesulitan Mengakses Permodalan

Presiden jokowi tidak ingin lagi mendengar ada cerita pelaku UMKM kesulitan mengakses permodalan

21 Januari 2022, 06:46 WIB

Bogor– Presiden Joko Widodo menegaskan dirinya tidak ingin mendengar lagi ada cerita pelaku UMKM kesulitan mengakses permodalan perbankan.

Untu itu, Presiden Joko Widodo mendorong kemudahan akses permodalan bagi para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Indonesia dengan strategi yang menerapkan berbagai terobosan serta diikuti aksi-aksi yang serius.

“Tidak boleh lagi ada cerita misalnya akses kredit yang sulit, akses pembiayaan bagi pelaku usaha di sektor informal yang sulit, UMKM yang kesulitan mengakses permodalan, ” tegas Presiden Jokowi secara virtual pada Pertemuan Tahunan Industri Jasa Keuangan Tahun 2022 dan Peluncuran Taksonomi Hijau Indonesia dari Istana Kepresidenan Bogor, Kamis, 20 Januari 2022.

Presiden Jokowi Minta Sektor Riil dan Jasa Keuangan Saling Menguatkan saat Pandemi

Kepala Negara melanjutkan, dirinya tidak ingin mendegar korporasi yang sulit mengakses permodalan.

“Ini harus bisa kita permudah dan bisa kita percepat sehingga memberikan peluang yang lebih besar bagi generasi muda yang memulai usaha dan juga UMKM untuk mengembangkan usaha, atau memperbesar skala usahanya,” katanya menegaskan.

Mantan Wali kota Solo itu mengungkapkan, meskipun pelaku usaha UMKM di Tanah Air jumlahnya sangat besar, namun hingga saat ini porsi kreditnya di perbankan masih berkutat di kisaran 20 persen saja.

OJK Bali Nusra Dukung Program Vaksinasi Anak 6-11 Tahun di Gianyar

Artikel Lainnya

Terkini