PT. Paragon Gandeng ACT Bali Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Nusa Penida

Masih banyak puing-puing sisa bangunan berserakan di pinggir pantai akibat terjangan banjir bandang. Rumah warga mengalami rusak berat, tidak sedikit bagian jalan ambles terkena oleh terjangan banjir.

16 Januari 2022, 10:32 WIB

Adapun enam desa yang terdampak yaitu Desa Suana, Desa Kutampi, Desa Batununggul, Desa Ped, Desa Batumadeg, Desa Sakti, dan Desa Lembongan. Diantara enam desa tersebut, Desa Ped mengalami kerusakan terparah karena banyaknya rumah dan  jalan utama tergerus oleh derasnya banjir.

Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, PT. Paragon Technology and Innovation bekerja sama dengan Aksi Cepat Tanggap (ACT) Bali untuk menyalurkan bantuan berupa sembako dan uang tunai kepada para korban terdampak banjir bandang Nusa Penida.

Bertempat di kantor cabangnya yang berada di daerah Denpasar Selatan, PT. Paragon Technology and Innovation menyerahkan bantuan kepada pihak ACT Bali yang diwakili oleh kepala cabang.

Nusa Penida Diterjang Banjir Bandang, Bupati Nyoman Suwirta Perintahkan Normalisasi Sungai

Artikel Lainnya

Terkini