Rayakan Galungan, Pimpinan Dewan Karangasem Ajak Masyarakat Jaga Persatuan dan Kondusivitas

18 Februari 2020, 18:49 WIB
dana1
Ketua DPRD Kabupaten Karangasem I Gede Dana/ist

Amlapura  – Pimpinan DPRD Karangasem berharap suasana damai dapat tercapai karena itu dalam menyambut Hari Raya Galungan dan Kuningan masyarakat diajak tetap menjaga kondusivitas di kabupaten berjuluk Bumi Lahar ini.

Ketua DPRD Karangasem I Gede Dana, menegaskan, masyarakat Karangasem hendaknya tetap mawas diri dengan mengimplementasikan nilai-nilai agama Hindu dalam kehidupan sehari-hari.

“Terlebih saat momenntum hari raya, jangan sampai ada gesekan antar masyarakat. Seluruh masyarakat agar memaknai kemangan Dharma melawan Adharma,” ujar Dana mewakili pimpinan dewan dalam keterangannya, Minggu (18/2/2020).

Dana menyampaikan, masyarakat Karangasem sudah sepatutnya memegang teguh warisan toleransi yang sudah dimiliki sejak dahulu. Apalagi, menjelang hajatan suksesi pemilihan bupati dan wakil bupati pada September mendatang.

“Masyarakat jangan mudah terhasut oleh informasi yang bohong atau hoaks,” katanya mengingatkan.

Diakuinya, dengan pesatnya perkembangan teknologi informasi, terutama media sosial, masyarakat bisa mengakses informasi dengan cepat.

Karenanya, Dana meminta masyarakat lebih bijak dalam memilah informasi agar tidak mudah terhasut oleh berita bohong atau hoax.

Pihaknya meminta masyarakat tidak mempersoalkan perbedaan pilihan nanti dan tetap menjaga persatuan, menjaga situasi kondusif kabupaten di paling timur Provinsi Bali

Semangat bergotong royong membangun Karangasem, harus dilakukan semua pihak. Gede Dana juga berharap, masyarakat bisa memilih pemimpin sesuai hati nurani serta melihat rekam jejaknya, guna mewujudkan Karangasem era baru dan lebih baik lagi.

“Tetap jaga kondusivitas kabupaten yang kita cintai, karena ini merupakan tempat kita bersama,” ajak Ketua Dewan asal Desa Datah, Kecamatan Abang ini,

Pada kesempatan menjelang Hari Raya Galungan dan Kuningan itu, Dana juga menyampaikan, permohonan maaf, baik secara pribadi maupun sebagai pimpinan DPRD Karangasem kepada seluruh masyarakat atas kesalahan baik disengaja maupun tidak disengaja.

“Mewakili pimpinan DPRD Karangasem, anggota DPRD, staff sekretariat DPRD, serta masyarakat mengucapkan selamat Hari Raya Galungan dan Kuningan, semoga pada momentum hari yang penuh kemenangan dharma, kita bisa saling memaafkan,” demikian Dana (nik)

Berita Lainnya

Terkini