RS JIH Yogyakarta Satu-Satunya Rumah Sakit di Indonesia Miliki Mini Zoo, Seperti Apa?

Presiden Direktur Rumah Sakit 'JIH' Yogyakarta, dr. Sari Kusumastuti mengatakan RS JIH Yogyakarta memiliki mimpi untuk menjadi rumah sakit pilihan rujukan, ternyaman, dan terpercaya khususnya bagi anak.

17 September 2024, 17:04 WIB

Yogyakarta – Gedung Pedatric Tower Rumah Sakit (RS) ‘JIH’ Yogyakarta yang baru saja diluncurkan menjadi rumah sakit satu-satunya di Indonesia yang memiliki mini zoo.

Peluncuran Gedung Pedatric Tower Rumah Sakit (RS) ‘JIH’ Yogyakarta pada Senin 16 September 2024.

Pembangunan ini menjadi salah satu langkah RS JIH Yogyakarta dalam meningkatkan kualitas layanan pada anak. Acara juga menjadi rangkaian dalam menyambut Milad ke 18.

Presiden Direktur Rumah Sakit ‘JIH’ Yogyakarta, dr. Sari Kusumastuti mengatakan RS JIH Yogyakarta memiliki mimpi untuk menjadi rumah sakit pilihan rujukan, ternyaman, dan terpercaya khususnya bagi anak.

Yang menarik, rumah sakit swasta terbesar di wilayah Yogyakarta ini satu-satunya rumah sakit di Indonesia yang memiliki mini zoo.

Mini zoo di Rumah Sakit JIH Yogyakarta berlokasi disisi sebelah selatan gedung Pediatric Tower.

Beberapa satwa yang berada dalam mini zoo rumah sakit JIH Yogyakarta ini yakni diantaranya kelinci, burung, berbagai jenis reptil seperti ular hingga iguana dan semuanya satwa merupakan satwa yang jinak.

Mini zoo itu ada dilantai 3 disisi sebelah selatan. Alasan dibuatnya ini, karena kan anak-anak lebih suka dengan binatang yang lucu-lucu.

“Tentunya kami berharap dengan mini zoo ini anak-anak menjadi lebih senang dan yang pentingnya lebih cepat penyembuhannya,” ujar dr. Sari.

Atas pengelolaan mini zoo tersebut, pihak JIH menggandeng pihak ketiga yang berprofesional untuk mengurus pakan hingga memberikan makan para satwa. Ini tak lain lagi untuk menjaga kesterilan.

Pihaknya tidak mengelola mini zoo sendiri melainkan bekerja sama dengan pihak ketiga yang profesional. Setiap harinya akan ada petugas yang memberikan makan, membersihkan kandang.

Dibuatnya mini zoo tersebut karena pihak JIH terinsipirasi dari salah satu rumah sakit yang berada di Negara Australia.

Sari Kusumastuti mengaku kurang mengetahui apakah ini satu-satunya di Indonesia. Justru pihaknya melihat di suatu rumah sakit di Australia ada mini zoo sehingga menilai sebagai hal unik

“Sehingga kami ikutlah, apa yang baik disana kita realisasikan disini,” terangnya.

Diharapkan, karena keunikannya (mini zoo) ini, pasien yang datang untuk bisa menikmati layanan yang disediakan rumah sakit.

“Hari ini merupakan momen istimewa bagi kami semua. Kami mempunyai mimpi RS JIH bisa menjadi rumah sakit rujukan ternyaman dan terbaik khususnya bagi anak,” katanya kepada wartawan usai acara, Senin 16 September 2024.

Dari tahun ke tahun tercatat pasien anak mengalami peningkatan cukup signifikan, sehingga RS JIH Yogyakarta berusaha memberikan layanan maksimal bagi anak.

Sehingga dirinya merasa perlu untuk membuat tempat lagi supaya antrian pasien anak-anak tidak terlalu panjang.

“Jadi kenapa kami meluncurkan gedung ini , karena kami melihat bagaimana perkembangan anak-anak terutama di rumah sakit kami ini yang mana semakin tahunnya semakin meningkat dan sebagian besar tepatnya sepertiganya (sekitar 35 persen) itu adalah pasien anak-anak,” ucapnya.

Hal ini tentunya menjadi kewajiban RS JIH Yogyakarta untuk memberikan fasilitas yang lebih nyaman untuk anak.

“Sehingga pasien bisa lebih senang untuk berobat ke JIH,” sambung dr. Sari.

Layanan kesehatan anak akan terpusat di satu gedung yang terdiri dari Admisi dan Billing, Farmasi, Nurse Station, Kamar Rawat Inap, Food Court dan lainnya didukung oleh tenaga medis dan staf yang profesional.

Pediatric Tower diperkirakan memakan waktu satu tahun sampai bisa beroperasi, saat ini
memiliki kapasitas 42 tempat tidur yang meliputi Layanan Anak Sehat, Layanan Sub Spesialis Anak (Konsultan), dan Layanan Spesialis/sub spesialis pendukung.

“Gedung ini memang diperuntukkan untuk anak-anak yang terdiri dari 4 lantai disini dengan sebanyak 42 kamar.

Kemudian di lantai 2 ini ada 7 poliklinik dimana yang bertugas disini adalah dokter-dokter anak serta konsultan.

Direktur Utama PT Unisia Medika Farma, Bambang Pediantoro menambahkan, pada pembangunan Pediatric Tower ini merupakan amanah dari Rencana Strategis (Renstra) RS JIH Yogyakarta sudah berdiri selama 17 tahun, menurutnya ini bukan waktu yang sebentar, sehingga ada tuntutan untuk bisa menjadi rumah sakit rujukan terbaik.

Oleh karena itu, RS JIH memulainya dengan spesialisasi kesehatan anak. Kalau mau jadi RS rujukan tidak semua spesialisasi dijadikan tema unggulan. ***

Berita Lainnya

Terkini