Uji Kompetensi Keahlian: Langkah Strategis Astra Motor Bali Dukung SMK Mitra

Kompetensi Keahlian (UKK) digelar Astra Motor Bali bagi siswa jurusan Teknik Sepeda Motor (TSM) kelas XII di SMK Negeri 1 Gerokgak, Kabupaten Buleleng

2 April 2025, 23:25 WIB

Denpasar – Dalam upayanya mendukung pendidikan vokasi, Astra Motor Bali melalui program Satu Hati Education Program (SHEP) kembali berkontribusi sebagai penguji eksternal dalam Uji Kompetensi Keahlian (UKK) bagi siswa jurusan Teknik Sepeda Motor (TSM) kelas XII di SMK Negeri 1 Gerokgak, Kabupaten Buleleng.

Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, pada 24-25 Maret 2025.

Sebanyak 36 siswa berpartisipasi dalam UKK yang dirancang untuk menguji kompetensi mereka sesuai dengan standar industri otomotif.

Pengujian ini melibatkan evaluasi menyeluruh atas pemahaman teori dan keterampilan praktik yang telah dipelajari sepanjang proses pendidikan.

Astra Motor Bali memastikan bahwa pelaksanaan ujian memenuhi standar ketat yang ditetapkan oleh PT Astra Honda Motor.

Made Putra Astika, penguji dari tim Technical Training Astra Motor Bali, mengungkapkan bahwa peran penguji eksternal tidak hanya terbatas pada penilaian kemampuan teknis siswa, tetapi juga mencakup evaluasi terhadap efektivitas program pembelajaran yang diterapkan di sekolah.

“Kami mengacu pada standar industri, sehingga hasil ujian ini dapat mencerminkan kesiapan siswa untuk menghadapi dunia kerja,” jelasnya.

Materi uji meliputi berbagai aspek teknis, di antaranya:

  • Pemeriksaan standar servis sepeda motor Honda
  • Praktik tekanan bahan bakar, teknologi Smartkey, CBS, dan Front Fork
  • Pemeriksaan sistem pengereman, transmisi otomatis (CVT), karburator, suspensi, serta pengisian baterai

Achmad Wahyudi Irmono, SHEP Manager Astra Motor Bali, menegaskan bahwa inisiatif ini sejalan dengan program “Sinergi Bagi Negeri,” yang bertujuan untuk mendukung pengembangan pendidikan vokasi di SMK mitra binaan.

“Kami berharap kegiatan ini tidak hanya menjadi syarat kelulusan, tetapi juga mendorong peningkatan kualitas pendidikan, sehingga lulusan SMK semakin kompeten dan mampu bersaing di dunia industri,” ujar Wahyudi.

Sebagai mitra utama SMK Negeri 1 Gerokgak, Astra Motor Bali berkomitmen untuk terus mendukung implementasi kurikulum Teknik dan Bisnis Sepeda Motor (TBSM) sesuai arahan Astra Honda Motor.

Dengan langkah ini, Astra Motor Bali berharap dapat membantu mencetak tenaga kerja yang kompeten dan berdaya saing tinggi, mendukung kebutuhan industri otomotif nasional.***

Berita Lainnya

Terkini