Valentine Day di Bali, Darah Gantikan Mawar

15 Februari 2015, 07:04 WIB

Kabarnusa.com – Ratusan orang memilih mendonorkan darah mereka ketimbang membagikan mawar dan coklat dalam merayakan hari Valentine Day di Denpasar, Bali.

Mereka rela menyumbangkan sekantong darahnya, mulai pelajar, anak band, pegawai kantoran dan elemen masyarakat lainnya.

Valentine Day diisi aksi donor darah ini diadakan di Jl PB Sudirman, Denpasar.

Salah satu pasien donor, Osin Suryatyani, mengaku, hari kasih sayang itu, tidak mesti dirayakan dengan cokelat dan mawar.

“Karena itu, donor darah lebih berarti ketimbang dua hal yang sudah menjadi hal umum di masyarakat Indonesia,” katanya Sabtu 14 Februari 2015.

Pantia acara dari Junior Chamber Indonesia (CJI) menyatakan, aksi sosial yang dibuka untuk umum ini merupakan kegiatan untuk membuat sesuatu yang berarti kepada anak muda, khususnya. Ketimbang harus berhura-hura dengan membagikan cokelat dan mawar.

“Kami mencoba mengajak peduli terhadap sesama. Dan responnya cukup baik. Berjalan dengan lancar,” kata Ketua Panitia Donor Darah, Diah Widiawati kepada wartawan.

Selama dua jam aksi donor darah berhasil mengumpulkan ratusan kantong darah. Nantinya, kantong-kantong darah itu akan digunakan atau dimanfaatkan di RS. Wangaya, Denpasar. (gek)

Berita Lainnya

Terkini