Marketing Communication Manager RMHC Rini T Wardani mengungkapkan, saat ini pihaknya tengah berupaya membangun rumah singgah di Jakarta yang akan menampung anak-anak yang memerlukan pengobatan. |
KabarNusa.com –
Keberadaan rumah singgah untuk anak-anak di Indonesia memiliki arti
penting yang diharapkan mampu mendorong peningkatan derajat kesehatan
generasi muda mendatang.
Dalam upaya meningkatkan kesehatan dan
kesejahteraan itulah, yang kemudian melahirkan gagasan rumah singgah
yang dirintis Yayasan Ronald McDonald House Charities (RMHC) di
Indonesia.
Marketing Communication Manager RMHC Rini T Wardani
mengungkapkan, saat ini pihaknya tengah berupaya membangun rumah singgah
di Jakarta yang akan menampung anak-anak yang memerlukan pengobatan.
Pihaknya
bekerjasama dengan RS Fatmawati, untuk merealisasikan rumah singgah
pertama itu yang diharapkan dapat beroperasi pada bulan November 2014.
Dilengkapi 8 kamar dan beberapa ruang pengobatan, ruang tunggu dan
fasilitas kesehatan lainnya.
“Biasanya yang datang ke rumah
singgah adalah pasien rujukan dari luar kota dan nantinya setiap anak
akan didampingi oleh penunggu dari keluarganya,” jelas Rini di sela aksi
RMHC Peduli Jawa-Bali di Outlet McDonald’s Kebo Iwo Jalan Gatot
Subroto, Denpasar, Selasa (2/9/2014).
Pendirian rumah singgah itu
membutuhkan dana tidak sedikit. Pihaknya menggalang dana dari para
donatur maupun dari konsumen produk ayam Mc Donald, di mana setiap
pembelian ada sebagian yang disisihkan untuk membantu terwujudnya
bangunan yang terdiri dari 8 kamar itu.
Untuk pembangunannya,
dibutuhkan sekira Rp1,5 – Rp2 Miliar sehingga, pihaknya berharap
masyarakat atau donator yang ingin menyumbangkan sebagian rejekinya
untuk terwujudnya rumah singgah bagi nasib anak-anak masa depan bangsa.
Diharapkan,
ke depan bisa berdiri rumah singgah lainnya di beberapa daerah di Tanah
Air. Sebagaimana dilakukan di negara lain, biasanya, rumah sakit
memberikan sebagian areal lahannya dipergunakan untuk rumah singgah.
Rini
menambahkan, program RMHC Peduli Jawa-Bali, diisi dengan kegiatan
imunisasi dasar bagi 310 anak di beberapa Sekolah Dasar yakni SD 7
Kediri, SD Dajan Peken, SD 1 Dauh Peken, SD 3 Peken.
Sehari
sebelumnya, juga digelar kegiatan immunisasi campak diikuti 291
anak-anak SD di Kecamatan Mengwi, Badung. Semua kegiatan itu, merupakan
rangkaian program RMHC Peduli Jawa Bali yang diawali dari Cirebon,
Semarang, Yogyakarta, SOlo, Gresik, Sidoarjo sejak 13 Agustus sampai 2
September 2014.
Kegiatan ini sebagai bentuk komitmen Yayasan RMHC
yang akan mengusahakan agar lebih banyak anak-anak Indonesia yang
menerima manfaat atas kehadiran YRMHC, khususnya untuk bantuan
pelaksanaan imunisasi.
“Target Kami dapat memberikan imunisasi
terhadap 4.000 anak-anak SD, kami berterima kasih kepada semua pihak
yang mendukung program ini yang bertepatan dengan bUlan imunisasi anak
sekolah selama bulan Agustus,” imbuh Ketua Yayasan RMHC Caroline
Djajadiningrat.
Program ini sudah dua kali digelar sejak dua
tahun terakhir, meliputi wilayah Jawa hingga Bali yang dilakukan melalui
Ronald McDonald’s Mobile Care. (rma)