Zero Halinar ‘Harga Mati’: Lapas Jember Gelar Razia Rutin

Kalapas Jember Kristyo Nugroho mengingatkan, Integritas tidak boleh tergadaikan untuk itu petugas diminta Laksanakan penggeledahan sesuai aturan.

16 Maret 2025, 22:33 WIB

Jember – Suasana di Lapas Kelas IIA Jember pagi itu tampak berbeda. Di bawah komando Kalapas RM. Kristyo Nugroho, para petugas bersiap melaksanakan razia, bagian dari 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Minggu 16 Maret 2025..

Sebelum bergerak, Kalapas mengingatkan, “Integritas kita tidak boleh tergadaikan. Laksanakan penggeledahan sesuai aturan.

“Lakukan penggeledahan sesuai dengan aturan dan SOP yang sudah ditetapkan, jangan sampai integritas kita dapat dibeli dengan mudah,” ucap Kalapas Kristyo Nugroho.

Selanjutnya, petugas bergerak menuju blok hunian yang menjadi target razia. Setiap warga binaan dikeluarkan dari kamar untuk pemeriksaan badan. Kalapas memberikan pengarahan agar warga binaan mematuhi peraturan dan mengikuti program pembinaan.

Tim melakukan penggeledahan di blok dan kamar hunian untuk memastikan tidak adanya barang terlarang di area Lapas.

Dari hasil razia, tim menemukan sejumlah barang terlarang yang tidak diperbolehkan berada di dalam Lapas.

Namun, razia tidak menemukan barang terlarang berupa ponsel dan narkoba. Semua barang sitaan akan dimusnahkan sesuai prosedur.

Razia rutin dan insidental ini merupakan upaya mewujudkan Lapas JemberZERO HALINAR” (Handphone, Pungli, dan Narkoba). ***

Berita Lainnya

Terkini