Antisipasi Peredaran Narkoba, Ratusan Anggota Polres Karangasem Jalani Tes Urine

8 September 2018, 07:03 WIB
Tes urine di Polres Karangasem Bali

KARANGASEM– Ratusan anggota Polres Karangasem dan jajaran Polsek menjalani tes urine yang dilakukan secara bergiliran  bertempat di Gedung Wira Satya Polres Karangasem.

Tes urine dilakukan secara mendadak oleh Satuan Narkoba Polres Karangasen bekerjasama dengan Badan Narkotika Kabupaten Karangasem.

Waka Polres Karangase Kompol Supriadi Rahman bersama pejabat Utama Polres Karangasem ikut juga melaksanakan tes urine. Seluruh anggota secara bergiliran mengisi absen dan mengambil tabung kecil sebagai wadah sampel urine.

Kepala Badan Narkotika Kabupaten AKBP Nyoman Sebudi mengaskan, tes urine dilakukan mengantisipasi peradaran maupun penyalah gunaan narkoba di kalangan anggota korps baju coklat.

Kegiatan tes Urine ini dilaksanakan menggunakan teskip parameter VI untuk mendeteksi amphetamine (ekstasi), metamfetamin (sabu-sabu), THC (Ganja), OTC (obat yang dijual bebas seperti obat flu, sakit kepala), dan Heroin.

“Setelah kurang lebih tiga jam melaksanakan tes urine, Personil Polres Karangasem dan Polsek jajaran tidak ada yang postif terkait dengan penyalahgunaan narkoba,” tegas Sebudi.

Kapolres Karangasem AKBP. I Gusti Ngurah Agung Ade Panji Anom mengatakan, kegiatan ini sesuai perintah pimpinan, agar melaksanakan pembersihan dulu kedalam, sebelum melaksanakan kegiatan keluar. No way bagi premanisme dan narkoba.

“Kegiatan ini dilaksanakan, Guna mengantisipasi penyimpangan tugas para anggota Polri khususnya anggota polres Klungkung”. jelas Anom.

Dikatakan juga, Hasil dari tes urine tidak ditemukan personil yang menggunakan narkoba, semuanya Negatif. Apabila suatu hari diketahui anggota yang menggunakan narkoba, kami akan tindak tegas sesuai perintah pimpinan dan aturan yang berlaku, tegas Kapolres Karangasem.

Dalam kesempatan itu, AKBP Sebudi menambahkan, kegiatan ini akan terus dilakukan secara bergiliran kesetiap instansi pemerintahan yang ada di Kabupaten Karangasem, guna meminimalisir penyalahgunaan narkoba

“Sementara untuk tes narkoba BNK sudah punya alatnya. “dalam waktu lima menit hasilnya sudah kita ketahui,” imbuh Sebudi. (rhm)

Berita Lainnya

Terkini