Bimtek SDP Tahun 2024, Kanwil Kemenkumham Bali Tingkatkan Kapasitas Petugas dalam Pengelolaan Integrasi, Remisi dan Asesmen Narapidana

Bimtek Sistem Database Pemasyarakatan (SDP) Fitur Integrasi, Remisi dan Asesmen Narapidana Tahun 2024 digelar dalam rangka meningkatkan pemahaman dan kapasitas Petugas Pemasyarakatan dalam pengelolaan integrasi, remisi, dan asesmen narapidana, .

11 Juni 2024, 10:44 WIB

Denpasar – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bali menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Sistem Database Pemasyarakatan (SDP) Fitur Integrasi, Remisi dan Asesmen Narapidana Tahun 2024

Bimtek Sistem Database Pemasyarakatan (SDP) Fitur Integrasi, Remisi dan Asesmen Narapidana Tahun 2024 digelar dalam rangka meningkatkan pemahaman dan kapasitas Petugas Pemasyarakatan dalam pengelolaan integrasi, remisi, dan asesmen narapidana.

Kegiatan ini bertempat di Hotel Puri Nusa Indah, Denpasar Timur Senin 10 Juni 2024.

Trafik Data Indosat Melesat Naik 74 Persen selama Gelaran WWF ke-10 di Bali
Compress 20240616 114331 1269
Kakanwil Kemenkumham Bali, Pramella Yunidar Pasaribu kemudian membuka secara resmi kegiatan Bimtek SDP Fitur Integrasi, Remisi, dan Asesmen Narapidana Tahun 2024 tersebut yang ditanda dengan penyematan kalung kepada perwakilan peserta bimtek./dok.Kanwilkemenkumhambali

Pembukaan Bimtek dihadiri Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bali, Pramella Yunidar Pasaribu, Kepala Divisi Adiministrasi, Mamur Saputra, Kepala Divisi Pemasyarakatan, I Putu Murdiana, para Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan wilayah Denpsar – Badung serta para Pejabat Administrator pada Kanwil Kemenkumham Bali.

Mengawali kegiatan tersebut Kepala Bidang Pembinaan, Bimbingan, dan Teknologi Informasi, I Nyoman Mudana selaku ketua panitia pelaksanaan kegiatan tersebut dalam laporannya menyampaikan bahwa Bimtek ini dilaksanakan selama 3 hari yaitu mulai dari tanggal 10 sampai dengan 12 Juni 2024 serta diikuti oleh 45 (Empat puluh lima) orang peserta yang terdiri dari perwakilan Lapas/Rutan/LPKA di seluruh Bali.

Sambut Kejurnas di Batam, Perpani Bali Gelar Kejuaraan Junior Provinsi

Artikel Lainnya

Terkini