Bupati Tabanan Respon Positif Seleksi Tilawatil Qur’an

12 Maret 2017, 11:22 WIB
Ketua LPTQ Tabanan H. Anwar Haryono saat mengambil sumpah para juri dan hakim STQ XXIV Tabanan 2017

TABANAN – Bupati Tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti memberikan apresiasi dan respon positif

terhadap pelaksanaan Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ). Hal ini merupakan langkah yang tepat untuk menanamkan nilai-nilai universal yang terkandung di dalam Al Qur’an.

Hal itu terungkap dalam sambutan Bupati Tabanan yang dibacakan Asisten I Setda Tabanan Wayanh Yatnanadi saat membuka STQ XXIV Kabupaten Tabanan tahun 2017 di Balai Banjar Tunggal Sari, Tabanan, Bali, Minggu (12/3/17).

Menurut Bupati Tabanan, STQ tidaklah sekedar lomba membaca ayat-ayat suci Al Qur’an, tapi lebih dari itu, yakni untuk menanamkan sejak dini bagi generasi muda agar memiliki minat untuk mendalami ajaran Nabi Muhammad SAW.

“Harapan saya, ayat-ayat suci Al Qur’an yang menjadi materi dalam STQ ini janganlah sekedar dibaca dan dihafal. Namun yang lebih penting lagi dapat dimaknai, dihayati untuk selanjutnya dilaksanakan dengan penuh keyakinan,” harapnya.

Bupati Eka Wiryastuti yang baru saja memperoleh penghargaan “Harmony Award 2016” dari Menteri Agama ini juga berpesan para juara STQ yang akan menjadi Duta Tabanan dalam lomba sejenis di tingkat Provinsi Bali bisa menjaga nama baik Tabanan.

Sebelumnya, Ketua Panitia STQ XXIV Kabupaten Tabanan M. Barlian dalam laporannya menjelaskan STQ ini menyelenggarakan dua cabang lomba yakni Cabang Tilawah Al Qur’an anak dan dewasa serta cabang lomba Tahfidz (hafalan) Al Qur’an golongan 1 juz, 5 juz, 10 juz, 20 juz dan 30 juz.

“STQ XXIV Tabanan diikuti 26 orang peserta perwakilan dari enam kecamatan di Kabupaten Tabanan. Para peserta ini merupakan juara dalam STQ di masing-masing kecamatan,” lapornya. (gus)

Berita Lainnya

Terkini