Denpasar – Even tahunan Penglipuran Village Festival 2021 atau Festival Desa Wisata Penglipuran di Kabupaten Bangli, Bali tetap mengedepankan standar protokol kesehatan meskipun ajang ini dihadiri ribuan pengunjung selama pelaksanaan pada 7 sampai 11 Desember 2021.
Setiap tahun, perhatian mata wisatawan asing dan domestik maupun masyarakat lainnya tertuju pada Desa Wisata Penglipuran Kecamatan Bangli yang menggelar ajang Penglipuran Village Festival 2021.
Ketua Panitia Penglipuran Village Festival 2021 I Nengah Sudibya menyatakan, dari sisi penyelenggaraan dan target festival telah terpenuhi, berjalan lancar dan mendapat partisipasi aktif masyarakat.
PPKM Level 2, Tim Yustisi Denpasar Intensifkan Penertiban Prokes
Kata Nengah Sudibya, yang membanggakan lagi, meski even ini dihadiri ribuan pengunjung namun pihak panitia mampu memastikan semua standar protokol kesehatan atau prokes ditegakkan.
“Kegiatan ini telah mendapatkan rekomendasi Satgas Covid-19 Bangli, sehingga bisa dilaksanakan dengan pemantauan ketat,” tutur mantan Kadisperindag Bangli ditemui di sebuah acara di Badung, Senin 13 Desember 2021.
Standar Prokes diterapkan sejak di pintu masuk maupun tempat-tempat strategis lainnya. Setiap panitia maupun pengunjung diwajibkan memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak atau 3M.
Kadin Bali Ajak Masyarakat Jadikan Prokes sebagai Kebiasaan agar Terhindar Covid-19