Jakarta – PT Telkomsel Ekosistem Digital dan GoTo melalui PT Aplikasi Multimedia Anak Bangsa (AMAB) kembali bersinergi membentuk perusahaan patungan dengan brand ‘majamojo’ untuk mengembangkan bisnis gaming untuk pasar Asia Tenggara .
Kolaborasi kedua local champions tersebut ini diwujudkan dengan membentuk perusahaan patungan (joint venture/JV) PT Games Karya Nusantara, yang mengusung brand perusahaan “Majamojo”.
Melalui kehadiran Majamojo, Telkomsel Ekosistem Digital dan AMAB berkolaborasi dengan mensinergikan dan memanfaatkan secara maksimal sumber daya kedua perusahaan, termasuk kapabilitas digital, aset teknologi, dan ekosistem bisnis yang terintegrasi.
Telkomsel Orbit Internet Rumah Serba Digital, Pelanggan Tumbuh 10 Kali Lipat
Kerja sama ini akan memperkuat eksistensi para pelaku industri gaming lokal terutama mendorong lahirnya lebih banyak lagi talenta digital anak negeri. Oleh karena itu, kehadiran Majamojo juga diharapkan akan mendukung akselerasi transformasi digital dan memperluas manfaat ekonomi digital nasional bagi masyarakat Indonesia.
Majamojo akan berfokus pada pengembangan game, dengan membuka peluang kemitraan strategis bersama perusahaan pengembang pihak ketiga.
Dengan strategi untuk menjadi perusahaan penerbit (publisher) gaming terdepan di Indonesia, Majomojo akan mendorong penetrasi dan dominasi dalam industri gaming lokal nasional khususnya untuk platform mobile.
Telkomsel Hadiahkan Paket Halo Unlimited, Pelanggan Bebas Pilih Nomor