Sebagai salah satu wilayah pengembangan kawasan ekonomi khusus, dibukanya rute penerbangan Surabaya – Lombok ini kami harapkan dapat mendukung langkah akselerasi pemulihan ekonomi di Lombok melalui aksesibilitas layanan penerbangan dari kota besar di Indonesia.
Pembukaam rute penerbangan ini diselaraskan dengan momentum gelaran event internasional di Lombok, yakni MotoGP yang akan dilaksanakan pada bulan Maret mendatang di Mandalika.
“Kami harapkan juga dapat memberikan ragam pilihan yang masyarakat yang akan menyaksikan langsung gelaran MotoGP di Mandalika, Lombok”, jelas Irfan Setiaputra.
MotoGP 2022, Frekuensi Penerbangan ke Lombok Ditambah
Dalam upaya memenuhi kebutuhan aksesibilitas layanan penerbangan menuju Lombok jelang gelaran MotoGP pada Maret mendatang, Garuda Indonesia secara berkala akan terus melihat perkembangan trend pergerakan penumpang menuju Lombok guna mengantisipasi adanya kebutuhan penambahan frekuensi dari rute-rute yang dilayani Garuda Indonesia dengan destinasi tujuan Lombok.
Gubernur Nusa Tenggara Barat, Zulkieflimansyah menyambut baik atas dibukanya kembali penerbangan Garuda Indonesia rute Surabaya-Lombok ini.
“Kiranya dengan dibukanya kembali penerbangan ini mobilitas masyarakat dari Surabaya ke Lombok ini akan menjadi lebih baik sehingga dapat mengakselerasi pertumbuhan ekonomi di Lombok”, kata Zulkieflimansyah.
Garuda Buka Rute Penerbangan Khusus Perdana Denpasar-Hongkong