Gelar Simakrama, Pasangan BAGIA Terima Kebulatan Tekad Warga Adat Ayung

29 Maret 2018, 08:34 WIB
bagia%2Bdi%2Bklungkung
Pasangan BAGIA saat menggelar simakrama dengan warga Banjar Adat Ayung Kabupaten Klungkung

KLUNGKUNG– Simakrama Cabup dan Cawabup Paket BAGIA Cokorda Bagus Oka dan I Ketut Mandia digelar bersama tokoh dan warga Banjar Adat Ayung di Balai Banjar Adat Ayung Kelurahan Semarapura Klod Kecamatan Klungkung Rabu 28 Maret 2018 malam.

Hadir dalam simakrama Cabup Cokorda Bagus Oka didampingi Cawabup Ketut Mandia, Ketua Tim Pemenangan Paket BAGIA Kabupaten Klungkung dan pengurus partai pengusung lainnya.

Dari kalangan masyarakat turut hadir Klian Banjar Adat Ayung, tokoh masyarakat dan tokoh adat lainnya yang berjumlah 200 orang.

Dalam simakrama yang berlangsung penuh kekeluargaan dan santai itu, Ketua Tim Pemenangan Paket Bagia Klungkung A.A Gede Anom pada intinya memperkenalkan Paket BAGIA serta apa yang menjadi progran prioritas / unggulan kedepan dalam membangun Klungkung ke depan.

Sementara Cabup Cokorda Bagus Oka kembali menegaskan, dalam Pilkada Klungkung saat ini pihak Puri Klungkung hanya mengusung satu calon/ wakil Puri Agung Klungkung.

Karenanya, BAGIA memohon kepada warga masyarakat sekiranya bisa secara bulat mendukung Paket Bagia dalam pemilihan Bupati Wakil Bupati Klungkung tahun 2018.

Cok Bagus juga memaparkan visi dan misi Paket Bagia yang diturunkan dalam program pro rakyat untuk mensejehterakan seluruh masyarakat di kabupaten berjuluk Bumi Serombotan itu.

Selain itu, Cok Bagus menyampaikan “Nangun Sat Kerthi Loka Bali” atau visi misi hingga program calon Gubernur dan Wakil Gubernur Bali I Wayan Koster – Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawarti (Koster-Ace) yang diusung PDI Perjuangan dan didukung Hanura, PAN, PKB, PPP dan PKPI.

Hal sama disampaikan Cawabup Mandia, pada intinya memperkenalkan Paket Bagia yang akan maju dalam Pilkada Klungkung tahun 2018 yang diusung Partai PDIP dengan nomer urut 1 ( satu).

Mandia juga memaparkan penjabaran visi dan misi yang nantinya akan menjadi agenda pembangunan serta lima prioritas pembangunan ke depan di Kabupaten Klungkung.

Program prioritas yang akan dijalankan pasangan BAGIA jika dipercaya memimpin Klungkung adalah pemenuhan kebutuhan akan sandang, pangan, papan. Tak kalah pentingnya, pemenuhan layanan kesehatan masyarakat dan pendidikan bagi anak-anak.

Pihaknya juga, siap untuk memberikan perlindungan mereka para pekerja termasuk yang bekerja di sektor informal, lewat program Jaminan Sosial Tenaga Kerja (Jamsostek).

“Kami juga tetap berkomitmen dalam menjaga, melestarikan adat, budaya, agama dan tradisi masyarakat di Bali,” tandas Mandia.

Sebagai daerah pariwisata, BAGI juga akan memberikan perhatian dalam pengembangan destinasi di Kabupaten Klungkung agar semakin bisa memberikan manfaat dan mensejahterakan masyarakat.

Usai penyampaikan visi misi dan progra, kedua kandidat Paslon BAGIA sekali lagi memohon doa dan dukungan kepada masyarakat agar tetap dalam satu jalur, memilih dan memenangkan Paket Bagia dalam Pilkada Klungkung serta Koter – Ace di Pilgub Bali. 27 Juni 2018.

Dalam sesi tanya jawab dan kesepakatan warga yang hadir mereka sepakat akan mendukung sepenuhnya dan memenangkan Paket Bagia dan Koster -Ace di Pilkada Serentak mendatang.

Mendengar kebulatan tekad dan semangat warga tersebut, Cok Bagus mengaku salut dengan menyampaikan apresiasi yang tinggi. Pasangan BAGIA siap mengemban semua kepercayana dan dukungan tulus yang diberikan masyarakat yang datang setiap hari itu. (*)

Artikel Lainnya

Terkini