Giliran Warga Pupuan Sokong Eka Jaya di Pilkada Tabanan

1 Oktober 2015, 00:00 WIB

Kabarnusa.com – Warga Desa Pupuan menyampaikan dukungan penuh untuk peasangan Cabup Ni Putu Eka Wiryastuti dan Cawabup Komang Gede Sanjaya

menghadiri piodalan di Pura Puseh Lan Desa Pupuan pukul 14.00 di Desa Pakraman Pupuan Selasa (29/9/2015)

Hadir pula anggota DPR RI Made Made urip, elit PDIP dan wakil rakyat Nyoman Adi Wiryartama, I Gede Suamba, Ketut Purnaya, I Gst Nyoman Omardani. A.A Nyoman Dharma Putra

Tokoh masyarakat Pupuan Kadek Suardika menyampaikan terima kasihnya atas kehadiran Cabup Eka.

“Kita tahu ibu Eka Wiryastuti sebagai cabup Tabanan dan semoga bisa kembali menjadi bupati tabanan periode 2015-2020,” harapnya.

Dalam kesempatan sama, tokoh masyarakat lainnya Wayan Budiana menambahkan, warga tidak mau berjanji namun siap membuktikan kemenangan bagi Eka Jaya dengan raihan suara 90%.

Tokoh PDIP yang juga Ketua DPRD Bali Adi Wiryatama mendoakan masyarakat dalam keadaan sehat di bawaj lindungan Ida Sang Yang Widi Wasa.

“Saya wajib memiliki ikatan, mewakili provinsi, ada 3 wakil dari Tabanan, saya, SUamba dan Purnaya,” katanya.

Sedangkan di DPRD Tabanan, PDIP memiliki 28 orang yang akan mendukung paket Eka Jaya. Untuk itu, dia mengajak dalam suasana kebersamaan antara masyarakat dan wakil rakyat tetap terjalin ke depan.

Diketahui, PDIP telah mengusung paket Eka Jaya dan mendapat dukungan dari Partai Golkar.

Menurutnya, kandidat nomor urut 1 telah berjalan lancar dan sudah pihak merasakan pemerintahan kab tabanan sekarang tinggal melanjutkan program yg belum terselesaikan.

“Mari kita bangun bersama, jangan golput, Ingat 9 Desember 2015 Hadir di TPS gunakan hak pilih dan pilihlah nomor 1,” ajaknya. Acara dilanjutkan dengan penyerahan sembako dari Yayasan Eka Lawya

Selanjutnya, Cabup Eka dan rombongan menghadiri piodalan di Pura Batur Sai Pupuan.

Kepada Cabup Eka, Made Ginawa tokoh masyarakat mengucapkan terima kasih atas kedaangan Eka.

“Atas nama masyarakat, kami sudah memiliki komitmen untuk siap mendukung ibu Eka dalam paket Eka Jaya menjadi Bupati Tabanan periodw 2015-2020,” imbuh dia.

Harapan mereka, agar jika terpilih, kepemimpinan Eka Jaya mendatang bisa memperbaiki jalan yang desa yang rusak sehingga diharapkan tahun depan 2016, sudah bisa di hotmik.

I Nyoman Suyasa tokoh masyarakat lainnya, menambahkan Desa Sai merupakan desa yang paling muda di kecamatan pupuan.

Karenanya, pembangunan yang paling dibutuhkan mereka adalah akses infrastruktur, agar bisa di hotmik. Warga juga berkomitmen memenangkan paket nomor urut 1.

Atas dukungan warga, Adi Wiryatama juga menegaskan komitmen yang sama. Kata dia, jika terpilih Cabup Eka akan berjuang untuk mewujudkan pembangunna jalan yang berhotmik pada tahun depan.

Untuk itu, agar apa yang menjadi harapan masyarakat bisa tercapai, Adi meminta dukungan masyarakat saat Pilkada 9 Desember 2015.

Agar pembangunan yang kurang saat ini, bisa direalisasikan maka masyarakat diminta mendukung pasangan urut 1 yang diusung PDIP dan didukung Partai Golkar. (gus)

Berita Lainnya

Terkini