Hadir di Bali, HappyFresh Mudahkan Belanja Kebutuhan Makanan Segar Secara Online

HappyFresh, pionir belanja kebutuhan rumah tangga online di Asia Tenggara, resmi mengumumkan kehadirannya di Pulau Dewata, Bali.

24 November 2020, 13:56 WIB

Jakarta – Masyarakat Bali kini bisa mendapatkan kemudahan berbelanja bahan makanan segar dan kebutuhan rumah tangga sehari-hari secara online melalui HappyFresh.

HappyFresh, pionir belanja kebutuhan rumah tangga online di Asia Tenggara, resmi mengumumkan kehadirannya di Pulau Dewata, Bali.

Sebelumnya, HappyFresh sudah beroperasi di beberapa wilayah di Indonesia seperti Jakarta, Depok, Tangerang, Bekasi, Bandung, Surabaya, dan Malang. Ekspansi ke Bali merupakan langkah strategis yang dilakukan HappyFresh tahun
ini. 

Tandai Usia 6 Tahun, HappyFresh Berbagi Kebahagiaan Bersama Pengguna

Di Bali, HappyFresh menggandeng beberapa mitra supermarket dan toko-toko khusus seperti Papaya Fresh Gallery, Grand Lucky, The FoodHall, Giant Ekspres, Frestive, Vines, Re.juve, Natural Farm, dan Red & White.

Tahun 2020 merupakan tahun yang penuh tantangan. Semua daerah di Indonesia, termasuk Bali yang biasanya ramai sebagai tempat tujuan pariwisata, ikut terdampak oleh pandemi secara ekonomi. 

“Di saat seperti sekarang ini, di mana masyarakat dituntut untuk melakukan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) dan menyesuaikan diri dengan perubahan yang terjadi, kebutuhan konsumen untuk berbelanja bahan makanan dan kebutuhan pokok secara online ikut melonjak tajam,” ujar Filippo Candrini, Managing Director HappyFresh Indonesia dalam siaran pers diterima Kabarnusa.com, Selasa (24/11/2020).

Lewat Hargolnas, HappyFresh Bagi-Bagi THR Galungan dan Kuningan

Artikel Lainnya

Terkini